Berita Viral
Kisah Oma Nela, 47 Tahun Hilang Ditemukan Berkat Cucu, Firasat Dukun Jadi Kenyataan?
Kisah Oma Nela, nenek 47 hilang ditemuka berkat cucu. Firasat dukun jadi kenyataan?
Karena penasaran, Opa Kanis pun bertanya soal asal-usul Wilda.
"Gestur tubuh Wilda membuat Opa Kanis teringat kakaknya (Oma Nela), jadi mulailah bertanya tentang asal usul Wilda dan meminta foto Oma Nela, dari foto tersebut keluarga yakin itulah Oma Nela yang hilang," kata Elda Fitria dikutip TribunnewsBogor.com, Jumat (22/9/2023).
Ikut penasaran, Wilda pun bertanya ke sang ibu tentang asal-usul neneknya.
Namun kala itu ibunda Wilda menyebut bahwa ibunya berasal dari wilayah Longos dan Bajo, bukan Mataloka.
Mendengar cerita dari Wilda, Opa Kanis justru semakin ingin tahu.
Sampai akhirnya Opa Kanis minta untuk bertemu Oma Nela nenek Wilda.
Dan benar saja, semua firasat yang dimiliki Opa Kanis terbukti benar.
Saat bertemu langsung dengan Oma Nela nenek Wilda, Opa Kanis terkejut.
Sebab semua ciri-ciri Oma Nela yang diucap Yosep ada di diri neneknya Wilda.
"Ketika di longos berbekal pesan dari bapaknya Oma nela bahwa Nela memiliki luka bakar di kaki, tahi lalat sekitar mata, dan jempol kaki besar dan miring kedalam yang menjadi ciri khas mama nela dan saudaranya serta kemampuannya bermain suling, makan siri dengan tembako semua itu ada pada neneknya Wilda," pungkas Elda Fitria.
Didatangi sang adik, Oma Nela yang berganti nama menjadi Siti nyatanya telah lupa.
Ternyata saat hilang di tahun 1970-an, Oma Nela kehilangan memori masa kecilnya.
"Kenapa Oma nela tak mengingat asal usulnya karena memori mama nela Telah hilang ttg kehidupan masa kecil dan di longos anak mama nela juga tidak mngetahui asal usul mereka," akui Elda.
Usai ditemukan, Oma Nela pun kembali pulang ke Mataloka dan menemui sang ayah pada 16 September 2023 kemarin.
Kedatangan Oma Nela disambut meriah dengan upacara adat dari warga Mataloka.
Sementara itu, Yosep terlihat berkaca-kaca saat kembali bertemu anak kandungnya yang hilang nyaris setengah abad.
Bak masih menganggap Nela anak kecil, Yosep pun mencubit pipi dan memeluk anak gadisnya itu.
(*/ Tribun-medan.com)
Oma Nela
hilang
dukun
Tribun-medan.com
Berita Viral
Nenek 47 Tahun Hilang Ditemukan Berkat Cucu
Kisah Oma Nela
| Disindir PSI soal Nenek-nenek Puluhan Tahun Jabat Ketum Partai, PDIP: Jokowi Jilat Ludahnya Sendiri |
|
|---|
| PEKERJAAN Insanul Fahmi yang Diisukan Selingkuh dengan Inara Rusli, Punya Usaha Katering di Medan |
|
|---|
| TERPESONA Seragam dan Pistol, Wanita Asal Tuban Ditipu Polisi Gadungan, Rugi Rp 170 Juta |
|
|---|
| RIZKI Kiper Bandung yang Bohongi Ibunya Demi ke Kamboja, Akhirnya Tiba di Indonesia, Menangis Nyesal |
|
|---|
| POTRET Rizki Tiba di Indonesia, Sempat Heboh Diduga Jadi Korban TPPO Kamboja, Nangis Peluk Keluarga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/hilang-oma-nela-tribunmedan.jpg)