Berita Viral
Penyebab Mama Muda di Boyolali Siksa Anak Kandung 4 Tahun, Diikat di Pohon Pisang Sampai Biru-biru
Inilah penyebab mama muda di Boyolali siksa anak kandung yang masih berusia empat tahun secara terus menerus. Ternyata , sang ibu itu menjadikan anakn
TRIBUN-MEDAN.COM – Inilah penyebab mama muda di Boyolali siksa anak kandung yang masih berusia empat tahun.
Seperti diketahui, seorang mama muda berinisial AT warga Desa Sobokerto, Boyolali, Jawa Tengah, kerap menganiaya anaknya.
Adapun anak kandung yang menjadi korban penyiksaan mama muda itu merupakan anak perempuan yang masih berusia empat tahun.
Para tetangga melihat sang anak dianiaya oleh ibu kandungnya itu.
Bukan hanya sekali atau dua kali, ternyata sang ibu diduga kerap menganiaya anaknya tersebut.
Tetangga yang mengetahui hal tersebut pun langsung menyelamatkan korban.
Mereka juga melaporkan hal tersebut ke Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Boyolali.
Mengutip TribunSolo.com, para tetangga juga sempat merekam tindak penganiayaan tersebut dan dikirimkan ke Kepala DP2KBP3A Boyolali, Ratri S Survivalina atau kerap disapa Lina.
Dalam video tersebut terlihat seorang anak perempuan sedang tertunduk lesu diikat di pohon pisang.
Beberapa warga sigap melepaskan tali yang mengikat kaki anak tersebut.
Terlihat juga mereka berteriak pada orang di teras rumah yang diduga orang tua anak tersebut.
Baca juga: Nasib Terkini Balita 3,5 Tahun di Ponorogo Tercemplung Panci Sayur Mendidih, RS Tak Mampu Tangani
Baca juga: VIRAL Ratusan Orang Ngaku Anjing Ngumpul di Pusat Kota Jerman, Saling Gonggong Untuk Komunikasi
"Ternyata benar, itu anak kandung lho,” ujar Lina.
“Itu diikat kakinya di bawah pohon pisang, umur 4 tahunan di Ngemplak. Anaknya juga tidak berdaya diam saja, wajahnya, kasihan sekali itu," lanjutnya.
Ia juga mengatakan, pihak dinas langsung membawa anak tersebut ke Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) di wilayah Ngemplak, Boyolali.
"Dari hasil pendalaman sementara, sang anak dalam keadaan normal," ujar Lina.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/ilustrasi-kekerasan-dan-penyiksaan-terhadap-perempuan-tribun_20160406_210704.jpg)