Berita Viral

Rekam Jejak Yotam Bugiangge Mantan TNI Gabung KKB, Kontak Tembak dengan TNI, 5 Anak Buahnya Tewas

Berikut ini sosok Yotam Bugiangge mantan TNI yang bergabung dengan KKB Papua. 

Istimewa
Prajurit TNI AD bernama Prada Yotam Bugiangge, menghilang dari satuannya di Kompi-C Yonif 756/WMS, Jumat 17 Desemner 2021. 

TRIBUN-MEDAN.com - Berikut ini sosok Yotam Bugiangge mantan TNI yang bergabung dengan KKB Papua

Pada kamis (14/9/2023) terjadi kontak senjata antara pasukan Yotam dengan anggota TNI. 

Kontak senjata ini berujung lima anak buah Yotam tewas ditembak Satgas Batalyon Marinir 7. 

Peristiwa itu terjadi saat marinir patroli di lingkungan pos di Kabupaten Yahukimo, Kamis (14/9/2023).

Prada Yotam adalah mantan anggota TNI AD yang membelot masuk KKB di wilayah Kabupaten Nduga.

Lima anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) tewas saat terjadi kontak tembak dengan Satgas Batalyon Marinir 7 yang sedang melaksanakan patroli

Kelima jenazah anggota KKB tersebut telah dimakamkan, Sabtu (16/9/2023).

Sebelumnya dilaporkan, dalam kontak tembak itu awalnya terlihat 4 orang KKB Papua meninggal di tempat.

Sementara yang lainnya berhamburan menyelamatkan diri masing-masing sambil membawa kabur senjata dari mereka yang sudah tewas.

Namun selang beberapa saat, kontak tembak berhenti sehingga aparat melanjutkan penyisiran.

Di situlah kemudian ditemukan satu lagi anggota KKB dalam kondisi tewas.

Awal Mula Menghilangnya Yotam Bugiangge

Diketahui, Yotam adalah putra asli Papua.

Dia lahir pada 24 Mei 1999 di Gunia, Kabupaten Nduga, Papua.

Yotam Bugiangge sebelumnya adalah personel TNI AD, Kompi-C Yonif 756/WMS.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved