Viral Medsos
INILAH Nama-nama Artis yang Terseret di Kasus Promosi Judi Online, Wulan Guritno Santai Diperiksa
Setelah Wulan Guritno, kini pedangdut Ayu Ting Ting hingga Zaskia Gotik. Mereka dilaporkan atas dugaan promosi judi online.
Ia senyum santai usai menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri.
Wulan diperiksa terkait dengan kasus dugaan mempromosikan situs judi online.

Artis Wulan Guritno selesai diperiksa penyidik Bareskrim Polri terkait kasus dugaan mempromosikan situs judi online, Kamis (14/9/2023). (Tribunnews.com/Abdi Ryanda Shakti)
Meski terburu-buru, namun ia menyempatkan diri untuk menjawab pertanyaan awak media.
Namun ia tak membeber apa saja yang menjadi materi pertanyaan penyidik.
Pun ia tak mengungkap apa jawabannya kepada penyidik.
Pantauan Tribunnews.com, Wulan keluar dari gedung Bareskrim Polri sekitar pukul 17.15 WIB setelah diperiksa hampir 7 jam lamanya.
Dengan pengawalan ketat dari pihak kepolisian, Wulan nampak terburu-buru dengan alasan ada acara lain.
Meski begitu, Wulan mengaku senang bisa menjalankan tanggungjawabnya untuk dimintai keterangannya soal kasusnya tersebut.
"Jadi teman-teman media aku hari ini seneng banget bisa bertanggung jawab memenuhi panggilan klarifikasi dan aku seneng banget dikasi ruang untuk klarifikasi," kata Wulan kepada wartawan di Bareskrim Polri, Jakarta, Rabu (14/9/2023).
Dia juga berterima kasih kepada penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri yang sudah melakukan kewenangannya secara profesional.
"Dan pasti aku berterima kasih banget dengn tim penyidik dari bareskrim siber sangat profesional," ungkapnya.
Untuk informasi, nama artis senior Wulan Guritno kembali viral di media sosial (medsos) usai diduga promosikan judi online.
Salah satunya diunggah akun Twitter @partaisocmed. Dalam video itu, Wulan Guritno diduga promosikan judi online Sakti123, salah satu situs slot online terkenal.
| REKAM JEJAK Brigjen Yusri Yunus, Daftar Jabatan Penting di Polri Pernah Diemban Yusri Yunus |
|
|---|
| DUDUK PERKARA Oknum TNI Prada SA Ngamuk di Tempat Hiburan Malam, TNI AD Usut Asal Senjata Api |
|
|---|
| SOSOK Brigjen Yusri Yunus Petinggi Polri Meninggal Tadi Malam, Yusri Rekan Seangkatan Kapolri |
|
|---|
| Nasib Oknum Polisi M Yunus Tendang Pengendara, Kapolres Prabumulih Diminta Bertindak, Kronologinya |
|
|---|
| Paniknya Pejabat Ini Tiba-tiba Didatangi Petugas dan Ditangkap, Puluhan Juta Uang di Bawah Meja |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Hampir-7-Jam-Diperiksa-soal-Promosi-Situs-Judi-Online-Wulan-Guritno-Irit-Bicara-Senang-Banget.jpg)