Liga Inggris
Sofyan Amrabat Pakai Nomor 4 di Manchester United, Terlalu Berani Memakai Angka Terkutuk
Sebelumnya, nomor tersebut dipakai oleh Phil Jones yang memutuskan pergi pada akhir musim 2022-2023 karena kontraknya tidak diperpanjang.
Uang senilai 10 juta euro atau setara Rp164 miliar dikeluarkan oleh Setan Merah untuk meminjam sang gelandang.
Setelah resmi bergabung ke Man United, Amrabat diproyeksikan untuk bermain di dua posisi.
Hal itu diungkapkan oleh pelatih Setan Merah, Erik ten Hag.
Lewat komentarnya, Ten Hag mengatakan bahwa Amrabat bisa bermain di posisi Casemiro.
Kemudian, Amrabat juga bisa bermain di samping Casemiro.
Manchester United berhasil meyakinkan Fiorentina untuk melepas Sofyan Amrabat dengan status pinjaman di bursa transfer musim panas 2023.
Hal itu karena dalam pandangan Ten Hag, Amrabat bisa bermain sedikit lebih tinggi di lapangan.
"Sejak awal musim, sudah menjadi salah satu keinginan saya untuk mendapatkan pemain nomor enam lainnya," kata Erik ten Hag, dilansir dari Metro.
"Saya ingin menambahkan seorang gelandang bertahan baru ke dalam skuad karena sepanjang musim Anda membutuhkan kedalaman di sana."
"Di posisi itu kami hanya punya Casemiro yang bisa bermain sangat baik di sana."
"Dia juga bisa bermain bersama Casemiro karena dapat dipasang sedikit lebih maju di lapangan."
"Jadi sangat bagus untuk memilikinya dan saya pikir dia sangat cocok bermain di Premier League, di Liga Champions. Saya pikir tuntutannya kuat."
"Dia sangat dinamis, sangat bagus dalam duel."
"Jadi kami senang memiliki dia di United dan saya pikir dia akan berkontribusi terhadap target tinggi yang kami tetapkan," ujar Ten Hag menambahkan.
(Tribun-medan.com)
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Sofyan-Amrabat-a-resmi-gabung-MU.jpg)