Berita Nasional
TANGIS Pilu Pemakaman Ketua Komnas PA Arist Merdeka Sirait, Parlin : Anak-anak Memberangkatkannya
Suasana pilu menyelimuti pemakaman Ketua Komnas PA Arist Merdeka Sirait. Acara pemakaman diselenggarakan
Penulis: Maurits Pardosi | Editor: Gita Nadia Putri br Tarigan
TRIBUN-MEDAN.COM- Suasana pilu menyelimuti pemakaman Ketua Komnas PA Arist Merdeka Sirait.
Acara pemakaman diselenggarakan di kampung halaman Arist Merdeka Sirait di Kecamatan Parmaksian, Kabupaten Toba.
Jenazah diberangkatkan dari Jakarta pada Selasa (29/8/2023) pukul 9.00 WIB dan tiba di Toba pukul 11.25 WIB.
Jenazah Arist Merdeka Sirait langsung dibawa ke Gereja HKBP Hasahatan di Kecamatan Parmaksian lalu dimakamkan di pemakaman keluarga.
Parlin Sianipar, seorang sahabat Ketua Komnas PA Arist Merdeka tak kuasa menahan tangis saat melihat sejumlah anak-anak kibarkan bendera kecil sembari memberi hormat saat jenazah Arist Merdeka dibawa ke pemakaman keluarga.
Sepanjang acara pemakaman, Parlin Sianipar tak kuasa menahan kesedihannya.
Ia sempat bercengkerama dengan istri almarhum saat berada di Bandara Silangit setelah kedatangan jenazah Arist Merdeka Sirait.
| RESMI Daftar Mobil dan Motor Dilarang Isi Pertalite di SPBU, Berikut Kendaraan yang Diperbolehkan |
|
|---|
| Fakta-fakta Konflik PBNU, Gus Yahya Pernah Bertemu Netanyahu, Mengaku Datang Demi Palestina |
|
|---|
| Profil Gus Yahya, Juru Bicara Gusdur yang Mulai Didesak Mundur dari Jabatan Ketua PBNU |
|
|---|
| Fakta Seputar Polemik Lift Kaca Pantai Kelingking Senilai Rp 60 M yang Bakal Dibongkar Gubernur Bali |
|
|---|
| Hasan Nasbi Bela Jokowi Kasus Ijazah, Pidanakan Roy Suryo cs Demi Jaga Nama Baik: Yakin Bisa Menang |
|
|---|