Polres Tapteng

Terima Kunjungan Kemenag Kabupaten Tapteng, Ini Kata Kapolres

Kapolres Tapanuli Tengah (Tapteng) AKBP Basa Emden Banjarnahor didampingi Wakapolres Kompol Kamaludin menerima kunjungan Kemenag Kabupaten Tapteng

Istimewa
Kapolres Tapanuli Tengah (Tapteng) AKBP Basa Emden Banjarnahor didampingi Wakapolres Kompol Kamaludin menerima kunjungan Kemenag Kabupaten Tapteng, Senin (21/8/2023). 

Terima Kunjungan Kemenag Kabupaten Tapteng, Ini Kata Kapolres

TRIBUN-MEDAN.com, TAPTENG - Kapolres Tapanuli Tengah (Tapteng) AKBP Basa Emden Banjarnahor didampingi Wakapolres Kompol Kamaludin menerima kunjungan Kemenag Kabupaten Tapteng, Senin (21/8/2023).

Hadir dalam silaturahmi ini Kepala Kantor Kemenag Tapteng Zul Sukri Mangandar Limbong bersama jajaran di ruangan Zoom Meeting Mapolres Tapteng.

Dalam kesempatan itu, Kapolres berharap, dapat terbangunnya kerja sama dan komunikasi yang baik antara Polres Tapteng dan Kemenag.

Sementara Zul Sukri menyampaikan, tujuan mereka melakukan audiensi ini untuk memperkenalkan pejabat di Kemenag Tapteng agar terjalin sinergitas guna menciptakan iklim Kamtibmas yang kondusif.

Untuk itu dia berharap, Kapolres Tapteng nantinya berkenan hadir membahas program Safari Subuh, Kampung Moderasi yang telah dibangun di beberapa lokasi dan kerjasama lainnya.

"Kami berharap program Kemenag tapteng ini dapat dibantu dengan kehadiran Polri untuk menjaga kamtibmas yang kondusif di wilayah Tapteng," ucapnya.

(akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved