Liga Spanyol

SOSOK Lamine Yamal, Remaja 16 Tahun Andalan Barcelona, Curi Panggung di Liga Spanyol

Lamine Yamal sudah mencatatkan 99 menit membela tim senior Barcelona dari dua pertandingan yang sudah dijalani.

(Twitter/Barcelona)
Penyerang Muda Barcelona, Lamine Yamal debut di Liga Spanyol berusia 15 tahun. 

TRIBUN-MEDAN.com - Pemain muda milik Barcelona, Lamine Yamal mendadak menjadi buah bibir di Barca kala melakoni pekan-pekan awal Liga Spanyol.

Lamine Yamal langsung mendapatkan menit bermain melimpah di tim senior Barcelona musim ini.

Lamine Yamal sudah mencatatkan 99 menit membela tim senior Barcelona dari dua pertandingan yang sudah dijalani.

Hal tersebut menjadi catatan penting mengingat usia Yamal yang belum genap 17 tahun.

Profil Lamine Yamal makin gemilang saat Barcelona menghadapi Cadiz pada Minggu (20/8/2023).

Pemain kelahiran 13 Juli 2007 ini hampir mencetak gol bagi Barcelona.

Baca juga: KETUA PSSI-nya Spanyol Cium dan Beri Kecupan ke Pesepak Bola Putri Saat Di Podium, Dikecam Publik

Lamine Yamal barcelona remaja
Bek Real Betis bersaing dengan pemain depan Barcelona Lamine Yamal (kanan) selama pertandingan liga Spanyol di stadion Camp Nou pada 29 April 2023. Lamine Yamal berpeluang menjadi superstar baru bagi Barcelona dengan penampilan yang menjanjikan saat ini.

Skenario indah itu hampir terwujud saat ia mendapatkan bola liar hasil serangan rekan-rekannya.

Ia yang berdiri bebas di sektor kanan berada pada sudut yang tepat untuk membidik gawang lawan.

Sayangnya, tendangan yang ia lepaskan masih bisa dihalau kiper Cadiz.

Lamine Yamal pun gagal mencetak gol pertamanya di tim senior Barcelona pada laga tersebut.

Meski demikian, pihak El Barca tak berkecil hati.

Sebagaimana hal tersebut mereka tuliskan lewat unggahan di akun Instagram resmi mereka.

Baca juga: LIGA SPANYOL - Jude Bellingham Makin Tajam di Real Madrid, Cetak Brace, Kini Sejajar Ronaldo

"Lain waktu, bolanya akan masuk, Lamine!" tulis Barcelona sembari mengunggah video peluang sang pemain.

Yamal sejatinya sudah sejak musim lalu mondar-mondir di tim senior El Barca.

Kesempatan pertamanya di tim senior El Barca hadir pada pekan ke-30.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved