Polres Palas

Bhabinkamtibmas Polsek Barumun Tatap Muka dengan Warga di Desa Hutanopan

Bhabinkamtibmas Polsek Barumun Bripka Zulkifli Hasibuan tatap muka dengan warga di Desa Hutanopan, Kecamatan Lubuk Barumun, Kabupaten Padanglawas

Istimewa
Bhabinkamtibmas Polsek Barumun Bripka Zulkifli Hasibuan tatap muka dengan warga di Desa Hutanopan, Kecamatan Lubuk Barumun, Kabupaten Padanglawas (Palas). 

Bhabinkamtibmas Polsek Barumun Tatap Muka dengan Warga di Desa Hutanopan

TRIBUN-MEDAN.com, PALAS - Bhabinkamtibmas Polsek Barumun Bripka Zulkifli Hasibuan tatap muka dengan warga di Desa Hutanopan, Kecamatan Lubuk Barumun, Kabupaten Padanglawas (Palas).

“Kita bertemu dengan warga sambil menikmati kopi di satu warung yang ada di Desa Hutanopan,” kata Bhabinkamtibmas Polsek Barumun Bripka Zulkifli Hasibuan, Senin (14/8/2023).

Ia mengaku pihaknya mendatangi warung tersebut karena merupakan tempat berkumpulnya warga baik tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda.

“Kita di sini bertukar pikiran dengan warga terkait permasalahan yang timbul di Desa Hutanopan,” ujarnya.

Kedatangan Bhabimkamtibmas ke warung kopi tersebut untuk menjalin hubungan silaturahmi yang baik dengan warga Desa Hutanopan. 

Sementara itu, Kapolsek Barumun AKP Miftahuddin mengatakan kegiatan tatap muka ini dilaksanakan agar terjalin hubungan silaturrahmi yang baik dengan warga dan Polri dalam hal ini Polsek Barumun dan Polres Palas.

“Kita juga mengimbau kepada masyarakat terkait Karhutla,” pungkasnya.

(Akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved