Ketua DPRK Laporkan Setwan ke Polisi
Diduga Tandatangannya Dipalsukan, Ketua DPRK Aceh Tamiang Laporkan Komisi I dan Setwan ke Polisi
Pelaporan ini dilakukan, terkait adanya dugaan kecurangan terhadap tahapan seleksi anggota Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Tamiang.
TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Tamiang, Suprianto melaporkan anggota dewan di Komisi I dan Sekretariat DPRK, ke Polres Aceh Tamiang, Selasa (25/7/2023).
Pelaporan ini dilakukan, terkait adanya dugaan kecurangan terhadap tahapan seleksi anggota Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Tamiang.
Dikutip dari Serambinews.com, dengan mengenakan kemeja putih, Suprianto mendatangi Polres Aceh Tamiang dengan ditemani kerabatnya bernama Fauzi.
Baca juga: Aksi Maling Di Tengah Keramaian, Motornya Sempat Mogok Lalu Didorong
Suprianto sempat masuk ke Ruang SKPK dan tidak lama kemudian berjalan ke Ruang Reserse Umum (Resum) Sat Reskrim Polres Aceh Tamiang.
Sejauh ini belum ada keterangan dari Suprianto, namun Fauzi sempat menjelaskan laporan ini terkait proses seleksi anggota KIP periode 2023 – 2028.
Baca juga: Ada Kontraktor Belum Lunasi Uang Proyek Gagal Lampu Pocong, Bobby Nasution: APH Silahkan Masuk
Menurutnya, Suprianto mempersoalkan penggunaan stempel dan surat mengatasnamakan Ketua DPRK Aceh Tamiang.
“Ini masih dimintai keterangan, belum selesai, terkait dugaan pemalsuan surat dan stempel,” kata Fauzi melalui saluran telepon.
Fauzi menambahkan, laporan ini ditujukan untuk Komisi I dan Sekretariat DPRK Aceh Tamiang.
Baca juga: Demokrat Sumut Ancam Turun ke Jalan Bersama 30 Juta Simpatisan Bila PK Moeldoko Dikabulkan MA
Terkait keterlibatan pihak lain, dia menyerahkan seluruhnya pada proses pemeriksaan.
“Ini kan masih dugaan, kalau ada yang menyusul, biar berproses dari pemeriksaan,” tukasnya.
(Tribunmedan.com)
| RUPS-LB Bank Sumut Kukuhkan Jajaran Direksi Baru, Berikut Daftar Namanya |
|
|---|
| Bertemu Tetua Adat Selama 2 Jam, Bobby Sepakat TPL Ditutup: Surat Rekomendasi Paling Lama Seminggu |
|
|---|
| SELENGKAPNYA Perubahan Tim Pengacara Nadiem Makarim: Hotman Paris Hutapea Dicoret, Ini Alasannya! |
|
|---|
| TAMPANG NAF, Wanita Habisi Tetangganya Gegara Ditagih Rp12 Juta, Pamer Nongkrong Usai Membunuh |
|
|---|
| Disindir PSI soal Nenek-nenek Puluhan Tahun Jabat Ketum Partai, PDIP: Jokowi Jilat Ludahnya Sendiri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/LAPOR-POLISI-DPRK.jpg)