Tewas Tenggelam

Sempat Minta Tolong, Pria Paruh Baya Tewas Tenggelam di Danau Dekat Bandara Bersujud Kalsel

Kejadian bermula, sekira pukul 03.46 Wita, korban berangkat bersama saksi untuk menjaring ikan di Kolam Retensi Gang. Attaqwa, Jalan Mawar Sharon.

Editor: Satia
Istimewa
Ilustrasi Tenggelam 

TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Seorang pria paruh baya ditemukan meninggal dunia, tenggelam di danau dekat Bandara Bersujud, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, Jumat (21/7/2023) dini hari.

Pria ini mulanya pergi mencari ikan di danau tersebut.

Diketahui pria yang tenggelam ini bernama Ponimin (43), warga Desa Hidayah Makmur Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Tanah bumbu (Tanbu).

Baca juga: Viral Bupati Bengkulu Utara Ditarik Pria Diduga Paspampres saat Dampingi Jokowi Kunjungan ke Pasar

Sebelum hilang dan tenggelam di danau berupa kolam retensi Gang Attaqwa Rt 09, Jalan Mawar Sharon, Desa Hidayah Makmur, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu sempat berteriak meminta tolong.

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres Tanah Bumbu AKBP Tri Hambodo melalui Kasi Humas Polres Tanbu Iptu Jonser Sinaga saat menerangkan insiden yang terjadi sekitar pukul 05.00 Wita itu

Kejadian bermula, sekira pukul 03.46 Wita, korban berangkat bersama saksi untuk menjaring ikan di Kolam Retensi Gang. Attaqwa, Jalan Mawar Sharon.

Setibanya di TKP korban mencari ikan dengan cara membentangkan jaring sepanjang kurang lebih 50 meter, kemudian korban memegangi satu ujung jaring dan saksi memegangi ujung jaring lainnya sambil berenang menyusuri bagian kolam.

Baca juga: PILU NASIB REDHO DIMUTILASI, Keluarga Tuntut Pelaku Dihukum Mati: Semoga Masih Ada Keadilan!

"Sekira pukul 04.30 Wita saksi mendengar korban meminta tolong, setelah itu teman korban sempat mencoba menolong korban namun karena posisi korban terlalu jauh dari tepi kolam, saksi tidak mampu membantu korban ke pinggir kolam hingga akhirnya korban tenggelam," ujar Iptu Jonser Sinaga, dikutip dari Banjarmasinpost.com.

Saksi kemudian mendatangi rumah korban dan meminta istri korban untuk mencari bantuan. Sekira pukul 06.00 wita korban berhasil dievakuasi oleh Tim Rescue Jhonlin ke pinggir kolam menggunakan tali.

Kemudian korban dibawa ke Puskesmas Simpang Empat untuk dilakukan pemeriksaan. 

 

(Tribunmedan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved