Kondisi Anggi Memprihatinkan
KONDISI ANGGI MEMPRIHATINKAN, Pilih Bahagia Sama Mantan, Tapi Malah Menderita dan Sakit!
Kondisi Anggi Anggraeni yang kabur meninggalkan suaminya sehari setelah menikah karena memilih mantan kini memprihatinkan.
TRIBUN-MEDAN.COM - Kondisi Anggi Anggraeni yang kabur meninggalkan suaminya sehari setelah menikah karena memilih mantan kini memprihatinkan.
Anggi disebut disembunyikan oleh keluarganya karena banyak yang mencari. Fahmi Husaeni, suami sah Anggi mengaku merasa kasihan.
Fahmi mengatakan, sekarang keberadaan Anggi bersama keluarga nya. Namun, mereka tidak di rumah asli yang berada di Bogor.
Ia menjelaskan, Anggi disembunyikan dulu karena banyak yang mencari.
"Sekarang Angginya udah di keluarga, tapi gak di rumah, di tempat suadara atau gimana, disembunyikan dulu karena banyak yang nyari," kata Fahmi.
Selain disembunyikan, Fahmi mendapat kabar kondisi Anggi setelah pilih mantan dibanding suami, kini memprihatinkan.
Fahmi menerangkan, Anggi dikabarkan sakit. Ia mengaku merasa kasihan dengan kondisi Anggi sekarang.
"Saya juga kasihan ngeliatnya," tambah Fahmi Husaeni.
Tentu pernyataan ini cukup menggelitik karena Fahmi sendiri sudah dikecewakan oleh Anggi, namun tetap menaruh kasihan.
Diakuinya, sebagai manusia harus memberikan simpati dengan kondisi seperti itu.
"Sebagai manusia kita harus bisa merasakan kalau saya di posisi dia pasti akan gitu," kata Fahmi.
Kendati kasihan, Fahmi memastikan sama sekali tak akan membuka hati lagi bila Anggi memohon sekalipun.
"Gak (mencintai). Udah gak cinta, lebih ke kasihan aja sama orang tuanya juga," katanya.
Ia menegaskan, rasa kasihan lebih tertuju pada orangtua Anggi atas kelakuan anaknya.
Selain itu, jika nanti Anggi Anggraeni datang memohon maaf, Fahmi akan memberikannya.
"hanya memaafkan saja. tapi tidak melanjutkan pernikahan," kata Fahmi Husaeni. (*)
| Ayah Tiri Alvaro Ditemukan Tewas dalam Sel, Terduga Pembunuh Diduga Akhiri Hidup Usai Diinterogasi |
|
|---|
| Kejatisu Sita Lagi Rp 113 Miliar Uang Korupsi Penjualan Aset PTPN ke Ciputra Land |
|
|---|
| Legenda PSMS Medan dan Mantan Kiper Timnas Indonesia Ronny Pasla Meninggal Dunia |
|
|---|
| Dalami Penemuan Mayat Pria yang Membusuk di Medan Helvetia, Polisi Temukan 2 Kartu Identitas |
|
|---|
| VIRAL Pria Pamer Pakai Mobil Barang Bukti Hingga Ngaku Anak Anggota Propam, Kini Sebut Diintimidasi |
|
|---|