Berita Viral

IDENTITAS 2 Teroris Ditangkap Densus 88: Satunya Perempuan Lansia Pedagang Sayur di Car Free Day

Perempuan lansia pedagang sayur ditangkap Densus 88 terduga jaringan teroris. Ia ditangkap bersama rekannya. 

TRIBUN MEDAN/HO
ILUSTRASI - Penangkapan teroris. 

TRIBUN-MEDAN.com - Perempuan lansia pedagang sayur ditangkap Densus 88 terduga jaringan teroris. Ia ditangkap bersama rekannya. 

Tim Densus 88 membenarkan telah menangkap terduga teroris di Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB). 

Dua pelaku ini telah dibawa ke Maves Polri. 

"Benar telah diamankan," kata Juru Bicara (jubir) Densus 88 Antiteror Polri, Kombes Aswin Siregar.

Meski demikian, identitas terduga teroris belum dijelaskan detail identitasnya.

Aswin juga belum membeberkan lebih lanjut terkait jaringan kedua terduga teroris tersebut.

Ia mengatakan, informasi terbaru terkait penangkapan tersebut, akan disampaikan dalam waktu dekat.

"Informasi lengkap akan kami update segera," ucapnya.

Penangkapan terduga teroris di Dusun III Kampung Sendangbaru, Kecamatan Sendang Agung, Lampung Tengah, Rabu (12/4/2023) (kiri) dan ilustrasi Densus 88 Anti Teror (kanan).
Penangkapan terduga teroris di Dusun III Kampung Sendangbaru, Kecamatan Sendang Agung, Lampung Tengah, Rabu (12/4/2023) (kiri) dan ilustrasi Densus 88 Anti Teror (kanan). (Ist via Tribun Lampung, SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ)

Kabar penangkapan dua terduga teroris di Lombok ini juga dibenarkan Kepala Bidang Humas Polda NTB, Kombes Pol Arman Asmara Syarifuddin.

"Iya, ada dua orang ditangkap tim densus di Lombok Timur," kata Arman, dilansir TribunLombok.com.

Arman menjelaskan, penangkapan berlangsung pada Jumat (14/7/2023) malam.

Namun, Arman enggan menjelaskan terkait identitas dan keterlibatan keduanya dalam dugaan aksi terorisme.

Sebab hal tersebut, menurut Arman, berada di luar kewenangan Polda NTB.

"Karena ini (penangkapan) di bawah penanganan tim densus, jadi kewenangannya ada di Mabes Polri," ungkapnya.

Baca juga: Prediksi Skor Al Nassr vs Celta Vigo, Ronaldo Main? Minus Brozovic vs Farense, Talisca Cs Pesta Gol

Baca juga: Kesal Berulangkali Dikhianati, Suami Nikahkan Sang Istri dan Pria Selingkuhannya di Depan Matanya

Meski begitu, ia mengatakan, tim densus telah membawa dua warga Lombok Timur itu ke Mabes Polri di Jakarta.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved