Viral Medsos
Putra Parlilitan Enmorey Sihotang Diwisuda Akmil AD, Istri Luhut Pandjaitan Bahagia dan Terharu
Siapakah sosok yang diunggah istri Luhut yang tengah foto bersama dengan Pangksostrad Maruli Simanjuntak dan Uli Pandjaitan itu?
Penulis: AbdiTumanggor | Editor: AbdiTumanggor
TRIBUN-MEDAN.COM - Sebanyak 356 Taruna Akademi Militer (Akmil) Tingkat IV/Sermatutar Calon Perwira Remaja (Capaja) TNI AD Tahun 2023 telah melaksanakan Penutupan Pendidikan dan Wisuda Sarjana serta Pengambilan Sumpah Prajurit di Magelang, Jawa Tengah, pada Kamis (13/7/2023).
Penutupan Pendidikan dan Wisuda Sarjana serta Pengambilan Sumpah Prajurit digelar dihadapan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman.
Sebelumnya, Gubernur Akademi Militer (Akmil) Mayjen TNI Erwin Djatniko melepas para Taruna Akademi Militer Tingkat IV/Sermatutar Calon Perwira Remaja (Capaja) TNI AD Tahun 2023 ini dalam Tradisi Korps Kirab di Alun-Alun Kota Magelang pada Rabu (5/7/2023).
Dalam keterangan persnya, Gubernur Akmil Mayjen TNI Erwin Djatniko mengatakan bahwa acara Kirab Kota Magelang bagi Taruna Akademi Militer Tingkat IV/Sermatutar TP 2022/2023 ini merupakan bagian dari Tradisi Korps Taruna yang bertujuan untuk mohon diri dan doa restu kepada seluruh warga masyarakat Kota Magelang karena mereka telah menyelesaikan pendidikan di Akademi Militer selama kurang lebih 4 tahun.
Kemudian, para Taruna akan melaksanakan Prasetya Perwira (pelantikan sebagai Perwira Remaja) oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, pada Rabu (26/7/2023) mendatang.
Diwisudanya para Taruna ini, turut menjadi kebahagiaan tersendiri bagi istri Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia, Devi Simatupang.
Kebahagiaan itu disampaikan Devi melalui akun media sosial Facebooknya, Kamis (13/7/2023).
Pemilik SMA Unggul DeL di Laguboti itu terlihat mengunggah foto sang perwira muda sedang foto bersama dengan Pangkostrad Letjen TNI Maruli Simanjuntak dan istrinya, Uli Panjaitan.
"Perwira dari Akademi Militer Magelang yang berasal dari SMA UNGGUL DEL.. Bersama Pangkostrad dan Ibu Uli. Melihat ini campur aduk perasaan saya, terharu, bangga, bahwa DEL melakukan sesuatu bagi negeri tercinta.. Jadilah Perwira yang baik young man.." tulis Devi.
Sebelumnya diketahui pada tahun 2019 lalu, ada 4 siswa dari SMA Unggul DeL berhasil lulus ke Akmil dan Akpol.
Dikutip dari data siwa SMA Unggul Del, keempat siswa tersebut ialah Gabriel Maruli Siregar (Alumni Angkatan IV Tahun 2018). Ia diterima di Akademi Angkatan Udara Yogyakarta.
Kemudian, Vany Patricia Thesaura Sinuhaji (Alumni Angkatan V Tahun 2019). Ia diterima di Akademi Kepolisian Semarang, Jawa Tengah, dengan predikat nilai akademik terbaik.
Lalu, Enmorey Bungaran Sihotang (Alumni Angkatan V Tahun 2019). Ia diterima di Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah.
Selanjutnya, Marthin Stiven Gultom (Alumni Angkatan IV Tahun 2018). Ia diterima di Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah.
Sebelumnya, Vany Patricia Thesaura Sinuhaji juga telah diterima di Fakultas Kedokteran USU dan Enmorey Bungaran Sihotang telah diterima di Fakultas Teknik Mesin & Dirgantara ITB.
putra parlilitan
Enmorey Sihotang
Wisuda Akmil AD Tahun 2023
istri luhut terharu
Istri Luhut Pandjaitan
SMA Del
lulusan SMA unggul del masuk akmil
Rey Sihotang
Tribun-medan.com
| REKAM JEJAK Brigjen Yusri Yunus, Daftar Jabatan Penting di Polri Pernah Diemban Yusri Yunus |
|
|---|
| DUDUK PERKARA Oknum TNI Prada SA Ngamuk di Tempat Hiburan Malam, TNI AD Usut Asal Senjata Api |
|
|---|
| SOSOK Brigjen Yusri Yunus Petinggi Polri Meninggal Tadi Malam, Yusri Rekan Seangkatan Kapolri |
|
|---|
| Nasib Oknum Polisi M Yunus Tendang Pengendara, Kapolres Prabumulih Diminta Bertindak, Kronologinya |
|
|---|
| Paniknya Pejabat Ini Tiba-tiba Didatangi Petugas dan Ditangkap, Puluhan Juta Uang di Bawah Meja |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Rey-Sihotang.jpg)