Institut Bisnis IT&B

Mahasiswa IB IT&B Lakukan Company Visit ke BCA Diponegoro Medan

Dalam upaya memahami dunia industri, khususnya perbankan, sebanyak 25 orang mahasiswa HIMA IB IT&B melakukan Company Visit ke BCA

|
Dok. Institut Bisnis IT&B
Mahasiswa IB IT&B Medan foto bersama dengan jajaran manajemen BCA Diponegoro Medan. 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Dalam upaya lebih memahami dunia industri, khususnya industri perbankan, sebanyak 25 orang mahasiswa HIMA (Himpunan Mahasiswa Manajemen) Institut Bisnis (IB IT&B) Medan melakukan Company Visit ke Bank Central Asia (BCA) yang berlokasi di Jl. Diponegoro Medan, Rabu (12/72023).

Rombongan mahasiswa yang didampingi Kepala Program Studi Manajemen, Dr. Elyzabeth Wijaya dan Asisten Dosen Randy Brilliant Chandra, S.Si., tersebut disambut dengan ramah oleh Kepala Urusan Pengembangan SDM BCA Wilayah V Suwenty Cuwita, dan Kepala Operasi Cabang (KOC) Medan Ramli Wu.

Dalam Program Company Visit tersebut, Suwenty Cuwita dan Ramli Wu menjelaskan bagaimana operasional bank dilakukan setiap harinya. Ketika rombongan HIMA tersebut ditunjukkan setiap ruangan yang ada, kepada rombongan mahasiswa juga dijelaskan tugas masing-masing bagian yang ada di bank tersebut. 

Mahasiswa dan Dr. Elyzabeth Wijaya menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya, atas sambutan dan penjelasan serta kerja sama yang baik dari BCA Diponegoro Medan. “Lewat company viti hari ini, mahasiswa kami memperoleh banyak pemahaman baru tentang bisnis dan operasional industri perbankan, apalagi BCA merupakan bank papan atas di Indonesia”, ujar Dr. Elyzabeth Wijaya.

IB IT&B ke BCA Medan
Rombongan mahasiswa yang didampingi Kepala Program Studi Manajemen, Dr. Elyzabeth Wijaya dan Asisten Dosen Randy Brilliant Chandra, S.Si., tersebut disambut dengan ramah oleh Kepala Urusan Pengembangan SDM BCA Wilayah V Suwenty Cuwita, dan Kepala Operasi Cabang (KOC) Medan Ramli Wu.

Ketua HIMA, Jocelyn Valencia menyebutkan bahwa Program Company Visit yang mereka lakukan sangat bagus, karena bermanfaat untuk menambah pemahaman mereka tentang dunia kerja. "Selama ini kan kita sudah dapat ilmunya secara teori di kampus, nah sekarang kita lihat dan saksikan sendiri bagaimana operasional sebuah perbankan itu dilakukan di lapangan. Kami bersyukur Kampus IT&B menggelar program seperti ini", ujarnya.

Sementara itu, Managing Director IB IT&B, Dr. Agus Susanto menjelaskan bahwa Program Company Visit dilakukan secara rutin dengan perusahaan yang berbeda dan sektor bisnis yang beragam, sehingga mahasiswa IT&B memahami operasional perusahaan dari berbagai sektor industri.

“Program ini sangat baik, karena mahasiswa IT&B dapat melihat langsung bagaimana operasional sebuah bank berlangsung setiap harinya, tidak hanya diketahui dari buku. Mereka tidak lagi meraba-raba, tidak lagi hanya membayangkan, tapi dapat menyaksikan langsung dan mendapat penjelasan langsung dari pihak BCA sendiri”, jelasnya.

Dr. Agus Susanto menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran manajemen BCA Diponegoro Medan, serta berharap program serupa bisa dilaksanakan di masa mendatang dari kelompok mahasiswa yang berbeda. “Semoga Program Company Visit seperti ini akan terus kami perluas ke perusahaan-perusahaan lain di sektor bisnis yang beragam lainnya, supaya lulusan IT&B nantinya dapat lebih cepat beradaptasi di dunia kerja”, pungkasnya.

25 orang mahasiswa HIMA Institut Bisnis IT&B Medan melakukan Company Visit ke BCA
25 orang mahasiswa HIMA Institut Bisnis IT&B Medan melakukan Company Visit ke BCA yang berlokasi di Jl. Diponegoro Medan, Rabu (12/72023).

(*)

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    Komentar

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved