Liga Champions

Pilih Newcastle, Intip Surat Perpisahan Sandro Tonali untuk AC Milan, Bakal Main di Liga Champions

Bikin Terenyuh, Surat Perpisahan Sandro Tonali untuk AC Milan. Sandro Tonali Dibeli Newcastle United dengan mahar senilai 70 juta euro plus bonus.

Twitter AC Milan
Eks Gelandang AC Milan yang kini pindah ke Newcastle, Sandro Tonali. Bikin Terenyuh, Surat Perpisahan Sandro Tonali untuk AC Milan 

TRIBUN-MEDAN.COM - RESMI, Sandro Tonali pindah ke Newcastle United, kini pemain berposisi sebagai gelandang itu sah menyandang gelar pemain Italia termahal untuk sementara ini.

Kebersamaan antara Sandro Tonali dan AC Milan akhirnya resmi berakhir usai memilih hengkang ke The Magpies.

Newcastle United sudah mengkonfirmasi kedatangan Sandro Tonali dari AC Milan, Senin (3/7/2023) malam WIB.

Gelandang berusia 23 tahun tersebut dibeli Newcastle United dengan mahar senilai 70 juta euro plus bonus.

Sandro Tonali juga akan berkiprah di Liga Champions karena Newcastle juga lolos berlaga di kompetisi sepak bola elit benua biru itu.

Menariknya, dikutip Tribun Medan dari Bolasport.com, setelah resmi pindah ke Newcastle United, Sandro Tonali mengirimkan surat perpisahannya untuk AC Milan.

Tonali juga diikat kontrak jangka panjang dengan durasi lima tahun hingga Juni 2028.

Petualangan baru Sandro Tonali bersama Newcastle memang patut ditunggu seiring pencapaian hebatnya bersama AC Milan.

Tiba pada muism panas 2020 dengan status pinjaman dari Brescia, Sandro Tonali berhasil merengkuh gelar Liga Italia bersama I Rossoneri pada musim 2021-2022.

Gelandang bertahan asal Italia tersebut sempat dipermanenkan statusnya pada musim panas 2021.

Upaya AC Milan waktu itu terbilang gigih lantaran Sandro Tonali juga diburu oleh klub-klub elite Liga Italia.

Musim lalu, 2022-2023, Tonali turut mengantarkan AC Milan lolos ke semifinal Liga Champions sebelum dihentikan oleh Inter Milan.

Semua kisah indah dari sosok Milanisti sejati itu harus berakhir pada musim panas tahun ini.

Pemilik 130 penampilan untuk AC Milan tersebut akhirnya harus pergi.

Setelah resmi menjadi pemain Newcastle, Tonali turut mengirimkan surat perpisahannya kepada AC Milan, rekan-rekannya, dan tifosi klub.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved