Polda Sumut

Puncak HUT Bhayangkara ke-77, 2 Tahun Menjabat, Kapolda Sumut Pamit dan Mohon Maaf Pada Warga Sumut

Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak diusuapi kue ulang tahun HUT Bhayangkara ke-77 oleh Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI Daniel A Chard

Editor: Arjuna Bakkara
TRIBUN MEDAN
Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak diusuapi kue ulang tahun HUT Bhayangkara ke-77 oleh Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI Daniel A Chardin pada Peringatan hari Bhayangkara ke-77 di Mapolda Sumut, Sabtu (1/7/2023). 

Puncak Perayaan HUT Bhayangkara ke-77, 2 Tahun Menjabat, Kapolda Sumut Pamit dan Mohon Maaf Kepada Masyarakat Sumut

TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN-Peringatan hari Bhayangkara ke-77 di Mapolda Sumut, Sabtu (1/7/2023) menjadi kenangan tersendiri bagi Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak Msi. Irjen Panca dalam waktu dekat sudah akan beranjak meninggalkan Mapolda Sumut pasca mutasi menjadi Pati Lemdiklat Polri (Persiapan Penugasan Luar Struktur).

Pada moment ini juga, Irjen Panca Simanjuntak menyampaikan terimakasih sedalam-dalamnya dan pamit kepada Warga Sumatera Utara.

2 tahun menjabat Kapolda Sumut, Irjen Panca banyak diperhadapkan dengan tantangan. Disampig itu, Kapolda Sumut juga diketahui memiliki prestasi yang banyak.

Irjen Panca paling dikenal memberantas mafia judi online kelas kakap Apin BK, kemudian kasus-kasus kriminal berskala besar lainnya mencakup begal, narkoba, mengungkap Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), berantas geng motor hingga melakukan kegiatan kemanusiaan lainnya.

Kapolda Sumut, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak pimpin apel Hari Bhayangkara ke-77 di Mapolda Sumut, Sabtu (1/7/2023).
Kapolda Sumut, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak pimpin apel Hari Bhayangkara ke-77 di Mapolda Sumut, Sabtu (1/7/2023). (TRIBUN MEDAN)

Dalam pidatonya, Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak Msi menyampaikan terimakasih kepada seluruh warga Sumut, terlebih pihak-pihak yang mendukung kinerja Polda Sumut dan jajaran selama ini.

"Terimakasih atas kolaborasi seluruh pihak dan dukungan masyarakat yang diberikan selama ini untuk mewujudkan Polda Sumut Presisi dan melayani,"ujar Irjen Panca.

Lebih jauh, Irjen Panca menyampaikan Polda Sumut berkomitmen untuk terus melayani masyarakat sepenuh hati dan menjaga pertumbuhan ekonomi serta pembangunan di Sumut.

Tak lupa, Irjen Panca juga menyampaikan permohonan maaf kepada Warga Sumut atas perilaku dan tindakan oknum polisi yang belum mencerminkan sikap Polri.

"Mohon maaf saya apabila selama ini masih ada tindakan dan perilaku Polri yang belum mecerminkan sikap Polri yg melayani dengan tulus,"ucap Irjen Panca.

Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak diusuapi kue ulang tahun HUT Bhayangkara ke-77 oleh Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI Daniel A Chardin pada Peringatan hari Bhayangkara ke-77 di Mapolda Sumut, Sabtu (1/7/2023).
Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak diusuapi kue ulang tahun HUT Bhayangkara ke-77 oleh Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI Daniel A Chardin pada Peringatan hari Bhayangkara ke-77 di Mapolda Sumut, Sabtu (1/7/2023). (TRIBUN MEDAN)


Irjen Panca pada Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-77 juga berterima kasih kepada seluruh personel Polri khususnya jajaran Polda Sumatera Utara yang telah bekerja maksimal dalam memelihara kamtibmas.


“Saya mengucapkan terimakasih dan penghargaan atas kerja keras, pengabdian dan pengorbanan tanpa pernah mengenal lelah, yang di tunjukkan personil Polda Sumut dan jajaran dalam memelihara Kamtibmas, melaksanakan penegakan hukum, serta melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat,"kata Kapolda Sumut Irjen Pol Panca.

Irjen Panca juga menyampaikan beberapa intruksi dan pedoman dalam pelaksanaan tugas kepada personil Polda Sumut dan jajaran.

"Terus tingkatkan kualitas SDM Polri guna menghadapi tantangan tugas dan mendukung Indonesia emas 2045, Strategi pemolisian proaktif dan tindakan humanis, Terus tingkatkan kualitas pelayanan publik yang modern, Tingkatkan Profesionalisme dalam penegakan hukum, Perkuat koordinasi dan kerjasama dengan TNI, dan instansi lainnya, Pelajari dan dalami segala konflik Kerawanan dan ancaman, dan Dukung dan kawal setiap kebijakan pemerintah,"ujar Irjen Panca.

Personel Sat Bribob Polda Sumut disambut Ketua Bhayagkara Polda Sumut Ny Rita Panca Simanjnutak usai atraksi terjun payung memeriahkan acara puncak peringatan Hari Bhayangkara 77 yang digelar Polda Sumut di Lapangan Bola, Mapoldasu, Sabtu (1/7/2023).
Personel Sat Bribob Polda Sumut disambut Ketua Bhayagkara Polda Sumut Ny Rita Panca Simanjnutak usai atraksi terjun payung memeriahkan acara puncak peringatan Hari Bhayangkara 77 yang digelar Polda Sumut di Lapangan Bola, Mapoldasu, Sabtu (1/7/2023). (IST)

Irjen Panca berharap, upacara ini menjadi manifestasi rasa syukur dan apresiasi atas pengabdian Polda Sumut dan Polres jajaran di hari jadi yang ke-77.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved