Piala Dunia U17 2023

PATUT Bangga, Ini Keuntungan Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U17 2023, Harus Manfaatkan Momen

Kesempatan yang diberikan FIFA kepada Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 bisa dimanfaatkan sebaik mungkin.

|
HO
Indonesia harus bangga usai ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 oleh FIFA karena bakal banyak mendapatkan keuntungan. 

TRIBUN-MEDAN.com - Indonesia harus bangga usai ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 oleh FIFA karena bakal banyak mendapatkan keuntungan.

Meskipun sempat tercoreng karena batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, Indonesia justru masih dikesempatan oleh FIFA jadi tuan rumah.

Penunjukkan ini bak pelipur lara setelah Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. 

Kesempatan yang diberikan FIFA kepada Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 bisa dimanfaatkan sebaik mungkin.

Rencananya, Piala Dunia U-17 berlangsung mulai 10 November hingga 2 Desember 2023.

Menteri Keuangan Sri Mulyani pun terang-terangan mendukung penyelenggaran event tersebut.

Dia mengaku telah bertemu dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dan berdiskusi ihwal persiapan ajang olahraga tingkat dunia ini.

Baca juga: Pelatih PSG Ditahan Polisi Diduga Kasus Rasialisme, Terancam 3 Tahun Penjara, Ini Kronologinya

Bagi Sri Mulyani, menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 adalah kesempatan besar bagi Indonesia.

“Saya pastikan Kemenkeu mendukung penuh Pak Erick dan PSSI dalam menyiapkan kontestasi bergengsi ini,” ujar Sri Mulyani melalui unggahan di akun Instagram resmi @smindrawati pada Selasa, 27 Juni 2023.

“Ini adalah kesempatan kita untuk kembali menunjukkan ke dunia bahwa kita adalah sebuah bangsa yang besar.”

1. Kesempatan timnas U-17 Indonesia Tunjukkan kepada Dunia 

Sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023, Indonesia mendapat privilege yang memastikan timnas U-17 ikut tampil di ajang tersebut. 

Hal ini tentu menjadi kesempatan emas bagi timnas Indonesia U-17 untuk tampil di level Internasional sekaligus bisa mengdongkral level permainan Garuda Muda, sebab harus berhadapan dengan timnas terkuat dari berbagai negara. 

Dari ajang ini bisa memberikan mental bertanding buat pemain muda Garuda untuk menjadi pemain masa depan timnas Indonesia.

Timnas Indonesia U16 menang atas Filipina U16 dalam laga perdana Piala AFF U-16 2022
Timnas Indonesia U16 menang atas Filipina U16 dalam laga perdana Piala AFF U-16 2022 (PSSI)

Baca juga: DAFTAR Pembagian Pot Piala Dunia U17 2023, Indonesia Bisa Segrup Argentina dan Inggris

2. Dapat kepercayaan Internasional 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved