Berita Seleb
Hidup Putri Ariani Berubah Drastis, Dulu Dibayar Pakai Beras, Kini Dapat Royalti Seumur Hidup
Lagu Loneliness dan Permata Indah Dunia memiliki sertifikat hak cipta lagu sehingga Putri Ariani bisa mendapatkan royalti besar seumur hidup
TRIBUN-MEDAN.com - Hidup Putri Ariani berubah drastis, dulu dibayar pakai beras, kini dapat royalti seumur hidup.
Dibalik kesuksesan Putri Ariani peraih golden buzzer di America's Got Talent sudah mendapatkan sertifikat hak cipta lagu untuk Loneliness dan Permata Indah Dunia.
Bahkan kini Putri Ariani diangkat menjadi Duta Kekayaan Intelektual 2023.
Perempuan bernama lengkap Ariani Nismaputri akan menjadi mitra Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kemenkumham untuk mempromosikan pentingnya perlindungan dan pemanfaatan kekayaan intelektual (KI) pada masyarakat, terutama anak muda.
Selain itu remaja berusia 17 tahun yang menciptakan lagu Loneliness dan Permata Indah Dunia, keduanya memiliki sertifikat hak cipta lagu sehingga bisa mendapatkan royalti besar seumur hidup.
Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly. menganugerahkan apresiasi setinggi-tingginya kepada Putri dan kedua orangtuanya.
Baca juga: LIRIK LAGU Terjemahan Loneliness Putri Ariani America’s Got Talent, Arti Lirik Loneliness
“Putri Ariani telah berhasil mengharumkan nama Indonesia di mata internasional. Oleh karena itu, saya memberikan apresiasi yang tinggi atas talenta luar biasa Putri serta kedua orangtuanya yaitu Ismawan Kurnianto dan Reni Alfianty,” tutur Yasonna di Graha Pengayoman Kementerian Hukum dan HAM.
Adapun apresiasi yang diberikan Yasonna berupa pemberian piagam serta surat pencatatan hak cipta atas dua lagu Putri Ariani yang berjudul Loneliness dan Permata Indah Dunia.
“Surat pencatatan ini penting karena sebagai bukti awal kepemilikan karya sehingga apabila suatu saat terjadi sengketa, sudah jelas dokumen legalnya bahwa kedua lagu ini adalah milik Putri,” ujar dia.
Yasonna menambahkan, perlindungan hak cipta sendiri sebetulnya bersifat deklaratif yaitu otomatis begitu karya dipublikasikan.
Ia menuturkan, pengumpulan royalti untuk pencipta lagu dan performer lagu/music telah memiliki aturan dan sistem melalui Lembaga Manajemen Kolektif Nasional (LMKN).
Putri Ariani Ragu Tinggal di AS Jika Menang AGT 2023
Nama Putri Ariani kini semakin dikenal oleh publik.
Tak hanya publik Indonesia, namanya juga dikenal di internasional berkat ajang America's Got Talent (AGT) 2023 yang diikutinya.
Hal ini pun membuat popularitasnya menjulang.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Hidup-Putri-Ariani-Berubah-Drastis-Dulu-Dibayar-Pakai-Beras-Kini-Dapat-Royalti-Seumur-Hidup.jpg)