Viral Medsos
Gempa Bumi Bantul Yogyakarta 6,4 Magnitudo di Kedalaman 25 Kilometer Laut Jawa
Gempa bumi berkekuatan 6,4 Magnitude mengguncang wilayah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, Jumat (30/6/2023) malam.
TRIBUN-MEDAN.COM - Gempa bumi berkekuatan 6,4 Magnitudo mengguncang wilayah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, Jumat (30/6/2023) malam.
Dikutip dari laman Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat, gempa mengalami susulan.
"Dirasakan Magnitudo: 6.4, Kedalaman: 25 km, 30 Jun 2023 19:57:43 WIB, Koordinat: 8.63 LS-110.08 BT (Pusat gempa berada di Laut 86 Km BaratDaya Bantul),"tulis BMKG.
"Gempa bisa dirasakan (MMI) IV Kulonprogo, IV Nganjuk, IV Kebumen , IV Ponorogo, III - IV Kediri, III Mojokerto,"sambung BMKG.
Dirasakan Magnitudo: 6.4, Kedalaman: 25 km, 30 Jun 2023 19:57:43 WIB, Koordinat: 8.63 LS-110.08 BT (Pusat gempa berada di Laut 86 Km BaratDaya Bantul) #BMKG
BMKG juga menginformasikan akan terjadi beberapa kali gempa susulan.
Dikutip dari TribunJogja.com, gempa bumi terasa mengguncang wilayah Yogyakarta, Jumat (30/6/2023) malam membuat warga berhamburan.
Seorang pembeli Bakmi Kamporng Jawa yang ada di wilayah Gedongkuning, Kota Yogyakarta, yang sedang menunggu makanannya, yakni Nasrul, mengatakan bahwa dia merasakan getaran gempa bumi sebanyak 2 kali.
"Pertama tidak terlalu kencang, posisi saya sedang duduk di kursi menunggu pesanan, terasa seperti ada truk yang sedang melintas. Saya masih mencoba tenang. Begitu ada yang kedua (getaran gempabumi), langsung berusaha keluar tempat makan. Semua pelanggan berhamburan keluar," bebernya seperti dilansir Tribunjogja.com.
Gempabumi yang mengguncang wilayah Jogja tersebut ternyata dirasakan hingga provinsi Bali dan Jawa Timur.
Aida, seorang warga Kota Batu Jawa Timur mengatakan dirinya sedang menonton TV bersama keluarganya.
"Aku pikir awalnya ibu sedang mengerjakan sesuatu, tapi ternyata gempa. Semua keluar rumah. Tetangga juga. Nggak terlalu kencang, terasa satu kali," urainya.
Selain itu, Fibri di Banyuwangi Jawa Timur juga merasakan hal serupa.
"Terasa, tapi tidak terlalu kencang," ucapnya.
Sementara itu, Warga di Sanur Provinsi Bali yakni Rani mengaku merasakan guncangan yang cukup kencang.
| REKAM JEJAK Brigjen Yusri Yunus, Daftar Jabatan Penting di Polri Pernah Diemban Yusri Yunus |
|
|---|
| DUDUK PERKARA Oknum TNI Prada SA Ngamuk di Tempat Hiburan Malam, TNI AD Usut Asal Senjata Api |
|
|---|
| SOSOK Brigjen Yusri Yunus Petinggi Polri Meninggal Tadi Malam, Yusri Rekan Seangkatan Kapolri |
|
|---|
| Nasib Oknum Polisi M Yunus Tendang Pengendara, Kapolres Prabumulih Diminta Bertindak, Kronologinya |
|
|---|
| Paniknya Pejabat Ini Tiba-tiba Didatangi Petugas dan Ditangkap, Puluhan Juta Uang di Bawah Meja |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Gempa-Bumi-Bantul-Yogyakarta.jpg)