Timnas Indonesia
Rencana PSSI Undang Portugal Sudah Terdengar Media Asing, Publik Malaysia-Vietnam Geger
Media Malaysia, Berita Harian, menilai Indonesia saat ini memiliki ambisi besar untuk bisa mendatangkan Portugal.
TRIBUN-MEDAN.com - Rencana PSSI mendatangkan Portugal sebagai lawan tanding Indonesia di FIFA Matchday sudah terdengar oleh media asing.
Media Malaysia-Vietnam memantaunya dan membuat publik geger.
Isu laga FIFA Matchday Timnas Indonesia melawan Portugal itu awalnya dilontarkan Waketum PSSI, Zainudin Amali.
Pernyataan Zainudin Amali, PSSI sudah berkomunikasi langsung dengan Federasi Sepak Bola Portugal (FPF) soal rencana FIFA Matchday.
Namun hal itu ditegaskan Amali masih sebatas rencana karena Portugal bukan satu-satunya negara yang dikontak PSSI untuk agenda itu.
Baca juga: PSSI Serius Datangkan Cristiano Ronaldo, Sudah Bicara dengan Dubes Portugal, Ini Kata Waketum
"Kita ditanya semalam, bertanya setelah Argentina ada rencana apa lagi?" ucap Zainudin Amali pada Selasa (27/6/2023).
"Saya bilang pasti lah Ketua Umum Pak Erick itu salah satu tujuan FIFA Matchday."
"Untuk membuat mental anak-anak kita uji nyali. Bukan saya bilang pasti dengan Portugal loh ya."
"Apalagi bilang Cristiano Ronaldo, nggak, nggak ada ngomong gitu."
"Jadi kalau nanti pertandingan itu negara, timnas dan timnas bukan orang dan orang gitu," imbuhnya.
Komentar Zainudin Amali soal rencana FIFA Matchday Indonesia melawan Portugal itu sudah jadi konsumsi publik asing.
Baca juga: BURSA TRANSFER - Resmi Gabung Manchester City, Mateo Kovacic Hasrat Bawa City Raih Banyak Trofi
Malaysia dan Vietnam melalui media lokal setempat menyoroti kabar itu.
Media Malaysia, Berita Harian, menilai Indonesia saat ini memiliki ambisi besar untuk bisa mendatangkan Portugal.
Tepat setelah kesuksesan membawa Argentina di FIFA Matchday sebelumnya.
"Setelah sukses membawa Argentina beraksi di Jakarta meski Lionel Messi absen," tulis Berita Harian pada Selasa (27/6/2023).
| Daftar Nama 3 Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Jadi Sorotan Media Vietnam |
|
|---|
| LIVE SCORE Mali Vs Timnas U-22 Indonesia Jam 20.00 WIB, Akses di Sini Hasil Laga Uji Coba via HP |
|
|---|
| SIARAN Langsung Mali Vs Timnas U-22 Indonesia Malam Ini, Menanti Ramuan Terbaik Indra Sjafri |
|
|---|
| Media Irak Beberkan Jesus Casas Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia |
|
|---|
| LINK Nonton Live Streaming Timnas U-22 Indonesia Vs Mali Jam 20.00 WIB, Akses di Sini via HP |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Waketum-pssi-undang-portugal.jpg)