Taipei Open 2023
Juara Peraih Emas Olimpiade Tokyo 2020 Gugur di Taipei Open 2023, Dihajar Ganda Putra Peringkat 475
Hasil Taipei Open 2023 - Juara Olimpiade Dihajar Ganda Putra Peringkat 475, Terkutuk Medali Emas?
Penulis: Chandra Simarmata | Editor: Chandra Simarmata
Grafik minor dari penampilan Lee/Wang tidak hanya terjadi pada tahun ini saja melainkan juga sepanjang tahun 2022 kemarin.
Dengan kekalahan ini, perjuangan Lee/Wang untuk mempertahankan medali emasnya pada Olimpiade Paris 2024 mendatang semakin berat.
Meski rangkaian turnamen kualifikasi masih berjalan panjang, mereka harus bekerja keras membenahi mentalitas dan teknik mereka.
Tidak hanya Lee/Wang saja, pada babak kedua Taipei Open 2023 juga menghadirkan kejutan lainnya salah satunya di nomor tunggal putra.
Andalan tuan rumah Chou Tien Chen juga harus takluk dan tak bisa melanjutkan langkahnya ke babak delapan besar.
Menempati unggulan kedua, Chou tidak berkutik melawan rekan senegara Lin Chun-Yi dalam rubber game, 19-21, 21-11, 15-21.
Hasil ini tentu menjadi hasil yang mengecewakan bagi pemain peringkat keenam dunia tersebut.
Dengan kekalahan ini, Chou dipastikan tidak bisa mempertahankan gelar juara yang diraih pada tahun lalu.
(*/ Tribun Medan)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/minions1.jpg)