Drama Korea
Drakor Recipe for Farewell, Kisah Pria Berusaha Keras Memasak untuk Istrinya yang Sakit Kanker
Drakor Recipe for Farewell merupakan drama Korea yang menceritakan tentang seorang suami yang sabar masak makanan untuk istrinya yang menderita kanker
Penulis: Istiqomah Kaloko | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com - Drakor Recipe for Farewell merupakan drama Korea yang menceritakan tentang seorang suami yang sabar memasak makanan untuk istrinya yang didiagnosis menderita kanker usus besar.
Drakor Recipe for Farewell atau It May Be a Little Spicy Today diadaptasi dari sebuah novel berjudul yang sama karya Kang Chang Rae yang terbit pada 20 April 2018 lalu.
Drakor Recipe for Farewell diperankan oleh Han Suk Kyu.
Selain Han Suk Kyu, drakor Recipe for Farewell ini juga diperankan oleh Kim Seo Hyung, Jin Ho Eun, dan Yang Kyung Won.
Recipe for Farewell disutradarai oleh Lee Ho Jae, sutradara yang pernah menggarap film The Scam dan Sori: Voice From the Heart.
Dalam drama ini, Han Suk Kyu akan memerankan peran Chang Wook, seorang pria berusia sekitar 40 tahun yang bekerja sebagai penerjemah dan instruktur humaniora.
Chang Wook bukanlah seorang koki terkenal seperti di Michelin, dan satu-satunya resep yang dikuasainya adalah membuat ramen.
Namun, ketika istrinya, Da Jung (diperankan oleh Kim Seo Hyung), didiagnosis menderita kanker usus stadium akhir dan mengalami kesulitan makan, Chang Wook mulai memasak setiap hari.
Dia mengungkapkan cinta dan perhatiannya melalui makanan yang dia sajikan untuk istrinya.
Di sisi lain, Kim Seo Hyung memerankan peran Da Jung, istri Chang Wook yang bekerja sebagai kepala perusahaan penerbitan.
Suatu hari, Da Jung didiagnosis menderita kanker usus besar stadium akhir. Karena masalah pencernaan, ia mengalami kesulitan makan dan melihat suaminya memasak untuknya setiap hari.
Awalnya, Chang Wook tidak memiliki keterampilan memasak yang baik. Hanya ada satu hidangan yang bisa dia buat, yaitu ramen. Namun, setelah istrinya jatuh sakit, Chang Wook mulai belajar memasak makanan baru.
Dia merasa bahwa hanya membuat satu hidangan untuk istrinya setiap hari tidaklah cukup.
Selain bekerja, Chang Wook juga mencoba menciptakan resep baru untuk memuaskan Da Jung.
Dia tidak hanya membuat hidangan istimewa, tetapi juga memasak dengan cinta dan perhatian agar Da Jung bisa makan tanpa khawatir tentang masalah pencernaannya.
Dalam poster drama ini, Da Jung terlihat duduk di meja sambil memandang suaminya dengan cinta dan kasih sayang, sementara Chang Wook menyajikan makanan khusus yang dia siapkan untuknya.
Jin Ho Eun, seorang aktor muda asal Korea yang lahir pada tahun 2000, juga berperan dalam drama Recipe for Farewell sebagai Jae Ho, anak dari Chang Wook dan Da Jung.
(cr31/tribun-medan.com)
| Bon Appetit Your Majesty Season 2 Kapan Tayang? Simak Penjelasannya |
|
|---|
| 5 Drama Korea dengan Rating Tertinggi di Minggu Pertama Januari 2024 |
|
|---|
| Berikut 11 Drama Korea Terbaru yang Tayang Januari 2024, Ada Marry My Husband hingga Knight Flower |
|
|---|
| Berikut Sinopsis Drakor Love Song for Illusion,Park Ji Hoon Jadi Raja yang Miliki Kepribadian Ganda |
|
|---|
| Drakor The Matchmakers Raih Rating 5,8 Persen di Episode Terakhir, Berikut Spoilernya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Recipe-for-Farewell.jpg)