UINSU
Ingin Bangun Fakultas Kedokteran, Rektor UINSU Minta Gubernur Sumut Beri Bantuan
Rektor UINSU, Prof Nurhayati minta bantuan Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi untuk bangun Fakultas Kedokteran
Penulis: Husna Fadilla Tarigan | Editor: Array A Argus
TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN- Rektor UINSU (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara) Prof Nurhayati minta bantuan Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi, karena berniat membangun Fakultas Kedokteran.
Permohonan itu disampaikan Nurhayati dalam proses wisuda 3.104 sarjana, di Gedung Serbaguna Pemprovsu, Selasa (13/6/2023).
“Bapak Gubernur, setelah berlalu hampir mendekati satu dekade, UINSU masih harus mengembangkan dirinya menjadi Universitas Islam Negeri yang utuh dan syumul atau melingkupi semua ilmu. Kita harus segera melahirkan Fakultas Kedokteran yang juga akan mengintegrasikan ilmu-ilmu kedokteran dengan agama. Dalam konteks inilah, atas nama UINSU dan masyarakat Sumut, saya memohon bantuan kepada Bapak Gubernur untuk mendukung sepenuhnya berdirinya Fakultas Kedokteran UINSU,” kata Nurhayati.
Dukungan dan bantuan yang diharapkan, kata Nurhayati, adalah kesedian Gubernur Sumut untuk menjadikan RS Haji Medan sebagai Rumah Sakit Pendidikan bagi FK UINSU Medan.
Baca juga: Viral Tukang ojek Terkulai Lemas di Atas Motor, Setelah DicekTernyata Meninggal Dunia
“Selanjutnya kami juga memohon bantuan Bapak Gubernur untuk pembangunan FK di tanah Sena, dan tidak kalah pentingnya dukungan beasiswa dalam rangka pendidikan dosen-dosen yang berlatar pendidikan kedokteran untuk menjadi dokter-dokter spesialis. Merekalah nantinya yang akan menjadi dosen FK UINSU Medan,” ungkapnya.
Dikatakan Nurhayati, wisuda sarjana ke 80 ini istimewa, karena diselenggarakan pada saat UINSU memasuki usia setengah abad.
“Usia 50 sejatinya usia produktif di mana setiap manusia harus melahirkan karya-karya terbaiknya. UINSU dikategorikan usia pemuda yang dinamis, progresif, kreatif dan inovatif. Inilah wajah UINSU yang ingin ditampilkan pada saat ini dan akan datang,” ujarnya
Sementara itu, Gubernur Edy Rahmayadi dalam sambutannya menekan pentingnya menjaga kejujuran.
Baca juga: Inilah Bolang, Pria Sepuh yang Bakar Ketua OKP Ngertiken Sembiring saat Korban Mabuk Ganggu Warga
Mantan Pangkostrad ini memulai sambutannya setelah sebelumnya menayangkan video motivasi kepada ribuan wisudawan dan undangan.
Meski tak secara spesifik menanggapi permintaan itu, namun Gubernur Edy menyampaikan pihaknya selalu mendukung kemajuan UINSU Medan. Bahkan ia berharap mahasiswa UINSU Medan dan alumni-alumninya menjadi mujahid-mujahid yang militan.
“Jika mau berhasil yang pertama harus tetap menjaga kejujuran. Saya ingin mahasiswa UINSU juga menjadi mujahid,” kata Edy penuh semangat.
Baca juga: Oppo A16K Ditenagai Chipset Helio G35 dari MediaTek yang Memiliki Kecepatan CPU hingga 2.3GHz
Adapun wisudawan yang dilantik tersebar di 8 fakultas serta 1 program pascasarjana.
Yakni 331 orang dari Fakultas Dakwah dan Komunikasi, 374 orang dari Fakultas Syariah dan Hukum, 740 orang dari Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, 223 orang Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam, 613 orang dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis, 227 dari Fakultas Ilmu Sosial (FIS).
229 orang dari Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM), 326 orang dari Fakultas Sains dan Teknologi (FST), 41 orang dari program pascasarjana.(cr26/tribun-medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Rektor-UINSU-Nurhayati.jpg)