Polrestabes Medan

Jelang Waisak, Kapolrestabes Medan Cek Sejumlah Tempat Ibadah

Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH SIK, melakukan pengecekan sejumlah tempat ibadah bagi umat Budha, Jumat (2/6/2023).

Editor: Arjuna Bakkara
Ist
Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH SIK, melakukan pengecekan sejumlah tempat ibadah bagi umat Budha, Jumat (2/6/2023). 

TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN-Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH SIK, melakukan pengecekan sejumlah tempat ibadah bagi umat Budha, Jumat (2/6/2023).

Pengecekan ini dilakukan Kapolrestabes Medan menjelang Hari Raya Waisak bagi umat Budha, yang dirayakan pada Minggu, 4 Juni 2023.

Adapun sejumlah tempat ibadah yang dicek oleh Kapolrestabes Medan adalah Candi Brobudur yang berada di Jalan Imam Bonjol, Medan dan Candi Gunung Timur di Jalan Hang Tuah, Kota Medan.

Turut hadir Waka Polrestabes Medan AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan SIK MSi, Kasat Intelkam Polrestabes Medan, AKBP Ahyan SSos, MM, Kasat Lantas Polrestabes Medan Kompol M Rikki Ramadhan SIK MH.

"Pengecekan ini dilakukan guna memastikan keamanan dan kenyamanan umat Budha di Kota Medan dan sekitarnya dalam merayakan Hari Raya Waisak pada Minggu, 4 Juni 2023," tegas Kapolrestabes Medan.(Jun-tribun-medan.com).

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved