Menuju Pilpres 2024

Bak Muka Tembok, Sandiaga Uno Balik lagi Mau Masuk PPP, PKS Langsung Dilupakan

Bak bermuka tembok setelah sempat mengurungkan niatnya bergabung ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Kini, Sandiaga Uno berencana akan menemui

HO
Jubir PPP Usman M Tokan membenarkan bahwa Sandiaga Uno bergabung ke partai PPP. 

TRIBUN-MEDAN.COMSandiaga Uno bak bermuka tembok setelah sempat mengurungkan niatnya bergabung ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Kini, Sandiaga Uno berencana akan menemui Plt Ketua Umum DPP PPP untuk berbincang kembali.

Padahal sebelumnya, Sandiaga Uno sempat memberikan sinyal akan bergabung ke PKS karena merasa digantung oleh PPP.

Dalam hal ini, Sandiaga Uno pun merespon kabar yang menyebut dirinya bergabung ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dengan menyatakan akan menemui Plt Ketua Umum DPP PPP Muhamad Mardiono dalam waktu dekat.

"Kunjungan saya ke PPP dalam rangka menyatukan kembali pemikiran dan pemahaman, khususnya mengenai konsep politik amar ma'ruf nahi munkar yang saya usung," katanya.

Ia menjelaskan konsep tersebut meliputi pemulihan ekonomi, penciptaan peluang usaha dan lapangan kerja, serta percepatan pembangunan sesuai dengan arah pemerintahan terdahulu.

"Sesuai arahan Pak Ketum bahwa saya akan mengikuti tahapan atau proses,”

“Di mana saya menyampaikan pembicaraan dan pemikiran dalam konsep politik amar ma'ruf nahi munkar apa saja, seperti peluang usaha dan menciptakan lapangan kerja, kesiapan dari segi menjaga stabilitas ekonomi, serta percepatan pembangunan," katanya.

Ia mengatakan, tentunya proses menyempurnakan akan diajukan untuk mempertimbangkan kecocokannya.

"Dan tentunya proses tahapan akan kami sempurnakan dan kami akan ajukan untuk pertimbangan Pak Plt Ketum dan tentu kalau kecocokan selalu kita perlihatkan, karena setiap kegiatan terutama di pondok pesantren, para kyai ulama dan sahabat PPP selalu menyertai," kata dia.

Sandiaga Uno jugamengaku tidak tergesa-gesa dalam mengambil keputusan.

Baca juga: Aura Kasih Malu Didaftarkan Jadi Caleg DPR RI dari Golkar, Ngaku Belum Paham Politik: Gini-Gini Aja

Baca juga: Pendaftaran Bacaleg Parpol Telah Usai, KPU Beberkan Rekapitulasi Partai yang Daftarkan Bacalegnya

“Sesuai arahan Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum PPP Mardiono, sambil menjalin komunikasi dan silaturahmi ke sejumlah tokoh politik untuk melangkah bersama,” katanya,

Ia mengatakan beberapa pesan disampaikan kepadanya agar tidak terburu-buru.

Melainkan melalui tahapan dan mengajak lebih banyak lagi untuk bergabung bersama.

"Beberapa pesan dan wejangan (Mardiono) kita lakukan tidak tergesa-gesa, tidak terburu-buru, tapi melalui tahapan dan mengajak lebih banyak lagi untuk bergabung bersama dalam pemikiran percepatan pembangunan kita dengan konsep Islam, rahmatan lil alamin," katanya.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved