Liga Inggris

HASIL Liga Inggris - Man City Menang, Gusur Arsenal di Puncak Klasemen, Haaland Cetak 50 Gol

Gol ke-50 Erling Haaland musim 2022-2023 mewarnai kemenangan Manchester City pada pertandingan pekan ke-34 Liga Inggris . 

Premier League
Manchester City berhasil amankan poin penuh dari Fulham, dan sukses memuncaki klasemen menggusur Arsenal 

Julian Alvarez ganti menghidupkan kans Man City dengan kaki kanan, sebelum Leno menyetop laju bola ke arah pojok kiri gawangnya.  

Kedua tim sama-sama belum menambah gol sepanjang babak kedua. 

Manchester City masih mendominasi dan lebih agresif di depan gawang Fulham.

Erling Haaland kembali mengganggu kotak penalti The Cottagers pada menit ke-73, kali ini dengan tandukan dari tengah kotak penalti menyambut tendangan bebas Manuel Akanji. 

Si kulit bulat hanya melebar ke sisi kanan gawang Fulham. 

Fulham gantian mendapatkan satu peluang pada menit ke-76 via Bobby De Cordova-Reid. 

Apes baginya, sepakan kaki kanannya terlalu tinggi melambung di atas mistar gawang Ederson. 

Manor Solomon nyaris membuat keadaan imbang dengan tembakan kaki kanannya dari luar kotak penalti pada menit ke-78, sebelum barisan pertahanan tim tamu bisa mengeblok bola. 

Kedudukan 2-1 untuk keunggulan Manchester City masih tidak berubah hingga laga memasuki menit ke-80. 

Tidak ada gol tambahan hingga pertandingan kelar, memastikan Man City menyalip Arsenal di puncak klasemen dengan 76 poin atau satu angka lebih banyak dari tim Meriam London. 

Fulham 1-2 Manchester City (Carlos Vinicius 15' - Erling Haaland 3'-pen, Julian Alvarez 36') 

SUSUNAN PEMAIN 

Fulham (4-2-3-1): 1-Bernd Leno; 2-Kenny Tete, 4-Tosin Adarabioyo, 13-Tim Ream (31-Issa Diop 21'), 33-Antonee Robinson; 6-Harrison Reed (28-Sasa Lukic 77'), 26-Joao Palhinha; 8-Harry Wilson (11-Manor Solomon 77'), 18-Andreas Pereira (10-Tom Cairney 58'), 14-Bobby De Cordova-Reid (21-Daniel James 77'); 30-Carlos Vinicius 

Pelatih: Marco Silva

Manchester City: 31-Ederson; 2-Kyle Walker, 3-Ruben Dias, 25-Manuel Akanji; 5-John Stones, 16-Rodri; 26-Riyad Mahrez (47-Phil Foden 82'), 19-Julian Alvarez (20-Bernardo Silva 82'), 8-Ilkay Guendogan, 10-Jack Grealish; 9-Erling Haaland

Pelatih: Pep Guardiola

(tribun-medan.com)

Sumber BolaSport.com

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved