Berita Seleb
Pemberian Marga hingga Martumpol, Jessica Mila dan Yakup Hasibuan Jalani Prosesi Jelang Pernikahan
Semakin mendekati hari H, rangkaian persiapan pernikahan Jessica Mila dan Yakup Hasibuan sudah matang.
Setelah menjalin hubungan dengan Yakup, Jessica Mila pun yakin telah memilih pria yang tepat untuknya. Terlebih lagi, Yakup memperkenalkan banyak hal baru kepada dirinya.
Salah satunya mengenai budaya Batak. Terbiasa hidup di dalam keluarga yang tak terlalu kuat dalam berbudaya, sempat membuat Jessica Mila merasa kaget melihat kekeluargaan Yakup.
Pasalnya, ia tak menyangka bahwa adat Batak di keluarga Yakup cukup kuat.
"Jadi waktu aku ketemu sama keluarga Yakup yang secara adat masih sangat kuat buat aku 'Wow luar biasa ya,' aku senang sih jadi kayak mempelajari adat Batak itu menarik buat aku," ungkapnya.
Baca juga: Vidi Aldiano Bongkar Sifat Asli Yakup Hasibuan dan Jessica Mila yang tak Banyak Orang Tahu
"Karena banyak hal-hal positif yang bisa diambil gitu."
"Mungkin beratnya di aku karena belum terbiasa saja ya tapi kalau ditanya ya menurut aku seru. Awalnya kaget tapi perlahan-lahan terbiasa," tutur Jessica Mila. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Prosesi Jelang Pemberkatan Nikah Jessica Mila dan Yakup Hasibuan, Pemberian Marga hingga Martumpol
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/BOCOR-Tanggal-Pernikahan-Jessica-Mila-dan-Yakub-Hasibuan-Bakal-Menikah-di-Tanggal-Kembar.jpg)