Breaking News

Viral Medsos

Viral Pembagian Bantuan Berlangsung Ricuh, Babinsa Bubarkan Sejumlah Warga

Terlihat dalam video, oknum anggota Babinsa mengayunkan sebuah batang kayu untuk membubarkan warga yang enggan diatur dalam proses pembagian tersebut.

Viral Pembagian Bantuan Berlangsung Ricuh, Babinsa Bubarkan Sejumlah Warga

TRIBUN-MEDAN.COM - Beredar video mengenai pembagian bantuan berupa sarung dan uang tunai yang berakhir ricuh di area Masjid Raya Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Kamis (20/4/2023).

Kericuhan terjadi sekitar pukul 10.30 Wita.

Dikutip dari Kompas.com, pihak Yayasan Hadji Kalla yang membagikan bantuan berupa satu sarung dan uang sebesar Rp 150.000 kepada setiap warga.

Baca juga: Emak-emak Ketahuan Mencuri Banyak Toples, Bak Pakai Kantong Kangguru

Namun, tampak sejumlah orang mulai dari orang dewasa hingga anak kecil, saling berdesakan untuk mendapat bantuan tersebut.

Akibatnya, salah satu anggota Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang berjaga dan mengamankan proses pembagian terlihat membubarkan sejumlah warga.

Terlihat dalam video, oknum anggota Babinsa mengayunkan sebuah batang kayu untuk membubarkan warga yang enggan diatur dalam proses pembagian tersebut.

Hasriani, salah satu warga mengaku kericuhan itu terjadi akibat beberapa warga tidak sabar untuk mengantre pembagian sarung dan uang sehingga oknum Babinsa datang untuk mengatur warga.

Terlebih, sudah ada warga yang pingsan.

Sementara itu, Irwan (26), warga Tentara Pelajar yang setiap tahun ikut mengantre mengatakan, pembagian tahun lalu lebih kondusif karena dilakukan di dalam masjid.

Diketahui kondisi di lokasi saat ini sudah mulai kondusif.

Pihak panitia juga mengaku sarung dan uang telah habis, tetapi sejumlah warga masih terlihat bertahan di area Masjid Raya untuk tetap menunggu pembagian.

(*)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved