Berita Nasional

Kisah Pilu Pratu Miftahul Arifin yang Gugur ditembak KKB, Rela Utang Demi Jadi Prajurit TNI

Kisah pilu Pratu Miftahul Arifin prajurit yang gugur ditembak KKB dibongkar oleh pamannya, Rohadi.

Editor: Fanry Maulana

TRIBUN-MEDAN.Com, Kisah pilu Pratu Miftahul Arifin prajurit yang gugur ditembak KKB dibongkar oleh pamannya, Rohadi.

Rohadi menceritakan kegigihan Pratu Miftahul pada tahun 2014.

Dikutip dari Tribunnews.com, Saat itu Pratu Miftahul mendaftarkan diri sebagai calon bintara TNI AD.

Tapi nasib baik belum berpihak kepadanya.

Gagal jadi bintara, Pratu Miftahul tak patah semangat, dia terus berjungan dan mencoba kembali peruntungannya dengan mendaftarkan diri sebagai calon tamtama.

Bahkan Pratu Miftahul rela utang uang milik saudaranya untuk biaya perjalanan pulang-pergi dari kampungnya di Kabupaten Pacitan ke Kabupaten Magelang.

Rohmadi melanjutkan, keponakannya memang semenjak kecil sudah bercita-cita menjadi anggota TNI.

Sehingga meskipun sempat gagal, tidak membuat Pratu Miftahul melupakan keinginannya itu.

Rohmadi menambahkan, Pratu Miftahul bukan pertama kali ini ditugaskan ke Papua.

Sebelumnya, pada tahun 2018 sudah diberangkatkan untuk mengamankan wilayah yang dulu bernama Irian Barat tersebut.

Penugasan kedua kepada Pratu Miftahul terjadi pada Mei 2022.

 

Artikel ini tayang di Tribunnews : https://www.tribunnews.com/regional/2023/04/18/cerita-pratu-miftahul-arifin-yang-gugur-ditembak-kkb-rela-utang-demi-bisa-jadi-prajurit-tni

 

Selengkapnya tonton video : 

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved