Liga Italia

LINK LIVE Nonton Live Streaming Sassuolo vs Juventus, Akses Link Live Liga Italia via HP di SIni

Saksikan link live streaming Sassuolo vs Juventus berlangsung Minggu (16/4/2023) malam ini . . .

Editor: Salomo Tarigan
Instagram/ @juventus
Gelandang serang Juventus Angel Di Maria dkk. 

Di pertandingan terakhir liga Italia, Juventus kalah dari Lazio setelah di tiga pertandingan sebelumnya selalu menang.

Namun pada tengah pekan kemarin Juventus meraih kemenangan saat melawan Sporting Lisbon di leg pertama perempatfinal Liga Eropa.

Kini fokus Allegri kembali ke Liga Italia. Kemenangan akan membuat Juventus terus menjaga asa tampil di kompetisi eropa musim menang.

Baca juga: PREDIKSI SKOR PSM Makassar vs Borneo FC Liga 1 Hari Ini, Line Up PSM vs Borneo Link Live Streaming


Saat ini Juventus berada di posisi ketujuh klasemen Liga Italia dengan raihan 44 poin, terpaut 9 poin dari AC Milan yang ada di empat besar.

Bianconeri tengah membidik Atalanta yang kini berada satu tingkat di atas mereka dengan selisih 4 poin.

Allegri memiliki rasa optimis untuk menang mengingat di beberapa pertemuan terakhir skuadnya Juve kerap unggul.

Empat dari lima pertemuan terakhir Juventus meraih kemenangan. Pertemuan terakhir La Vecchia Signora unggul 3-0 pada Agustus 2022 lalu.

Baca juga: TERBONGKAR Kode Suap Wali Kota Bandung Pakai Istilah Musang King hingga Sindiran Susi Pujiastuti

Sassuolo sendiri saat ini juga tak begitu bagus, mereka kalah di pekan lalu saat bertemu Hellas Verona, sebelumnya juga imbang saat bertemu Torino.

Sassuolo kini menempati urutan 12 klasemen dengan raihan 37 poin setelah menelan 12 kekalahan musim ini.

Di pertandingan nanti, Allegri tidak akan banyak melakukan perubahan di starting line-up nya.

Moise Kean absen karena cedera, namun Vlahovic akan bermain sebagai starter bersama Arkadiuz Milik.

Chiesa, Angel di Maria dan Paul Pogba juga akan bermain di laga nanti.

Dengan tak adanya banyak perubahan ini sekaligus menegaskan betapa pentingnya pertandingan ini bagi Juventus yang memburu zona empat besar klasemen.

Alegri memastikan timnya akan fokus melawan Sassuolo sebelum tengah pekan nanti kembali bermain melawan Sporting Lisbon di leg kedua perempat final Liga Eropa.

“Tahun ini kami memiliki tujuan lain yaitu meningkatkan klasemen tahun lalu dalam hal posisi. Saat ini kami telah meningkatkannya tetapi masih ada 27 poin yang tersedia dan jalan masih panjang," kata Allegri, dikutip dari Football Italia.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved