Kronologi Aksi Brutal Bakar Pos Polisi dan Mobil Patroli, Terekam 10 Pemuda Kendarai Motor Trail
Tiga Pos Polisi Lalu lintas jadi sasaran amuk massa. Bahkan sejumlah kendaraan kepolisian ikut dibakar.
Aksi brutal pembakaran pos polisi
TRIBUN-MEDAN.com - Tiga Pos Polisi Lalu lintas jadi sasaran amuk massa.
Bahkan sejumlah kendaraan kepolisian ikut dibakar.
Teridentifikasi sedikitnya ada 10 Pemuda Mengendarai Motor Trail terlibat dalam insiden tersebut.
Berikut kronologi penyerangan pos Lalulintas dan kendaraan patroli Polrestabes Makassar, Jumat (14/4/2023) dinihari.
Tiga pos, dua unit mobil polisi dan dua unit motor patroli polisi dirusak dan dibakar kelompok orang tak dikenal.
Motor patroli dibakar di Jl Landak Baru, Kecamatan Rappocini, selatan Makassar.
Baca juga: Inilah Manfaat Mangga untuk Kesehatan Jantung yang Jarang Diketahui, tapi Bahaya Getahnya
Dua unit motor patroli itu dibakar depan kedai minimarket, sekitar 1,7 km sebelah barat Pos Polisi Lantas di Jl Sultan Alauddin.
Belum ada keterangan resmi polisi dalam insiden malam ke-23 Ramadan 1444 H ini.
Kejadian di empat lokasi berbeda ini terjadi hanya berselang kurang dari 45 menit.
Polisi dari tiga polsekta terdekat dikerahkan untuk mencari pelaku.
Saksi mata dan dari video CCTV yang diperoleh Tribun, sebelum insiden terekam sekitar 10 pemuda mengendarai motor trail berada di depan gerbang kampus UNM Gunungsari, Makassar.
Insiden ini pecah berselang sehari setelah penangkapan jaringan teroris oleh aparat polisi di Lampung dan Kendari, Sulawesi Tenggara.
Baca juga: PREDIKSI SKOR Arema FC vs Bhayangkara FC,Catatan Pertemuan Arema vs Bhayangkara, Link Live Streaming
Sebelumnya, tiga pos polisi berbeda termasuk mobil tahanan Polres Pelabuhan di Makassar, Jumat (14/4/2023) pukul 01.21 WITA dinihari diserang dan dirusak orang tak dikenal.
Informasi himpunan Tribun, tiga pos polisi yang dirusak adalah Pos Polisi Lalulintas di pertigaan Jl Alauddin, Jl AP Pettarani, Kecamatan Rappocini, selatan Kota Makassar.
Insiden Pembakaran Pos Polisi
pos polisi
Kronologi Aksi Brutal Bakar Pos Polisi
Mobil Patroli di makassar dibakar
Pembakaran pos polisi
Tribun-medan.com
kronologi
10 pemuda bakar pos polisi
Mobil Polisi Dibakar
aksi brutal di makassar
| MISTERI Kematian Dwinanda Linchia Levi, Dosen Muda Untag yang Ditemukan Tewas di Hotel Semarang |
|
|---|
| PENGAKUAN Helwa Makan Nasi Campur Air Usai Dinikahi Habib Bahar Disentil Pedas: Gak Masuk Akal |
|
|---|
| FANTASTIS Saweran Nathalie Holscher dalam Sekali Nge-DJ, Raup Setengah Miliar, Igun Sampai Syok |
|
|---|
| MODUS Licik Polisi Gadungan Ajak Istri Curi Mobil Taksi Online, Driver Tertipu Masuk Jebakan |
|
|---|
| GEGARA Sopir Ambulans Asyik Main Voli, Pasien Kritis di Gorontalo Meninggal, Keluarga Pilih Laporkan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Aksi-Brutal-pembakaran-Pos-Polisi-dan-Mobil-Patroli.jpg)