Harta Said Abdullah, Anggota DPR Bagi Amplop 300 Ribu, Kekayaannya Tembus 84,5 Miliar
Setelah video aksi bagi-bagi amplop di masjid itu tak sedikit warganet yang menduga aksi itu dilakukan dalam rangka kampanye Pemilu 2024.
Ia juga pernah bergabung sebagai Sektretaris DPC Partai Demokrasi Indonesia Sumenep pada 1983 - 1988.
Lalu menjabat sebagai Wakil Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Sumenep pada 1988 - 1992.
Said juga pernah menjabat sebagai Ketua DPC Majelis Muslimin Indonesia Kabupaten Sumenep 1984.
Hingga akhirnya ia menduduki kursi senayan sebagai anggota DPR RI dari fraksi PDI Perjuangan periode 2004 - 2019.
Ia juga pernah mencalonkan sebagai Wakil Gubernur Jawa Timur 2013-2018 mendampingi Bambang DH, mantan Wali Kota Surbaya.
Kariernya sebagai anggota DPR RI tersebut ternyata berlanjut.
Dilansir dari Kompas.com, Said Abdullah menempati jabatan sebagai Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR.
Kini di tengah namanya disorot imbas video bagi-bagi amplop berlogo PDI Perjuangan itu viral di media sosial.
Bahkan harta kekayaan Said Abdullah mulai dikuliti warganet.
Harta Kekayaan
Dilihat dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara atau LHKPN periodik 2021, Said Abdullah memiliki kekayaan sebanyak Rp 84.589.901.803 atau Rp 84,5 miliar.
Bahkan harta kekayaan Said Abdullah mengalami peningkatan hingga 60 persen dalam waktu satu tahun.
Harta kekayaan Said Abdullah bertambah sekitar Rp 32 miliar dibanding tahun 2020.
Tahun 2021, harta kekayaan Said Abdullah menjadi Rp 84,5 miliar.
Jumlah ini lebih banyak dibanding LHKPN Said Abdullah tahun 2020 yakni sebanyak Rp 52.292.035.843.
| GURU Bunuh Pedagang Gegara Kesal Ditagih Saldo Tabungan, Cekcok Lantaran Korban Marah Uang Dipakai |
|
|---|
| BUKAN Lebih Ringan, Vonis Vadel Badjideh Lebih Berat Setelah Banding, Kini Jadi 12 Tahun Penjara |
|
|---|
| MISTERI Keberadaan Istri Sah AKBP Basuki di Tengah Kasus Dosen Untag Tewas Tanpa Busana di Hotel |
|
|---|
| SOSOK Irene Sokoy Ibu Hamil Meninggal Setelah Ditolak 4 RS Alasan Ruang Penuh, Tinggalkan 2 Anak |
|
|---|
| SOSOK Inara Rusli Eks Istri Virgoun Dituding Pelakor Usai Influencer Mawa Bongkar Perselingkuhan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/said-abdullah-amplop-tribunmedan.jpg)