Ramadan 1444 H
Ramadan Fest di Masjid Al-Arif, Asah Pengetahuan Tentang Islam dengan Cerdas Cermat Bagi Para Mualaf
Masjid Al-Arif yang beralamat di Komplek Tasbi 2 Medan menggelar Ramadan Fest bekerjasama dengan Gerakan Gadged Sehat.
Penulis: Husna Fadilla Tarigan |
Ramadan Fest di Masjid Al-Arif, Asah Pengetahuan Tentang Islam dengan Cerdas Cermat Bagi Para Mualaf
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Masjid Al-Arif yang beralamat di Kompleks Tasbi 2 Medan menggelar Ramadan Fest bekerjasama dengan Gerakan Gadged Sehat.
Dalam kegiatan Ramadan Fest itu turut diisi dengan agenda lomba Cerdas Cermat bagi para mualaf, Sabtu (25/3/2023).
Kegiatan ini merupakan wadah bagi para mualaf untuk menambah pengetahuan mengenai Islam.
Sekitar kurang lebih 200 mualaf yang berasal dari berbagai daerah di Kota Medan, tampak antusias menjawab rangkaian pertanyaan yang diajukan.
Founder Gerakan Gadged Sehat, Prof Ridha Dharmajaya menyampaikan pembinaan terhadap mualaf ini cukup baik.
Hal tersebut dapat dilihat dari lomba cerdas cermat, banyak yang sudah mereka ketahui tentang Islam.
Antusias mereka begitu tinggi, mereka mau tampil dan sangat semangat mengikuti lomba yang ada.
"Pembinaan mualaf sendiri sebenarnya sudah ada beberapa ya, seperi Mualaf Centre, Mualaf India Moeslem, Pembinaan Mualaf Bumi Asri, dan sebagainya," ujar Prof Ridha, Sabtu (25/3/2023).
Dikatakannya, kegiatan ini adalah bagian kecil untuk menyemangati saudara-saudara musli, agar menjadi Islam yang Rahmatan lil alamin.
Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan di Ramadan Fest, yang berlangsung mulai tanggal 17 Maret - 16 April 2023.
"Dimulai dengan acara punggahan di awal ramadan, kemudian ada lomba adzan, cerdas cermat bagi saudara-saudara kita yang mualaf, kemudian ada fahmi Quran, ada tahfiz, lalu ada tilawah dan tartil tingkat pemula dan mahir," pungkasnya.
(cr26/tribun-medan.com)
| Bulan Ramadan Jadi Momentum Aparatur Sipil Negara Meningkatkan Akhlak Mulia |
|
|---|
| Jelang Lebaran, Harga Daging Sapi dan Daging Ayam Melonjak |
|
|---|
| Tiga Kelompok Orang Berpuasa dan Meningkatkan Kualitasnya, Simak Penjelasan H Mukti Ali Harahap |
|
|---|
| Gerhana Matahari Terlihat 3 Persen di OIF UMSU, Masyarakat Laksanakan Salat Khusuf Berjamaah |
|
|---|
| Niat dan Keistimewaan Salat Gerhana Matahari, Berikut Tata Caranya dan Imbauan Kemenag |
|
|---|