Resep Masakan
3 Rekomendasi Minuman Segar, Cocok untuk Menu Buka Puasa, Begini Cara Membuatnya
3 minuman segar yang bisa kamu jadikan referensi untuk membuatnya di rumah dengan cara yang praktis dan sederhanae
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- Ada satu hal yang pasti di nanti saat jelang berbuka puasa, yaitu menyantap minuman segar yang diharapkan bisa kembali membangkitkan gairah dan mengganti ion tubuh yang tidak diisi selama seharian.
Nah, berikut ini ada 3 minuman segar yang bisa kamu jadikan referensi untuk membuatnya di rumah dengan cara yang praktis dan sederhana :
1. Es Kopyor KW
Menikmati es kopyor seolah akan membawa kita seperti berada di pantai sambil menikmati sunset di sore hari.
Saat menyerumput es yang berwarna merah jambu ini, tenggorokan kita akan dibasahi oleh air manis yang begitu nikmat.
Maka tak salah, banyak yang ingin menikmati es kopyor sewaktu berbuka puasa.
Lalu bagaimana cara membuat es kopyor kalau bahan utama yaitu kelapa tidak ada disekitar rumah kita.
Eits tenang, kamu tidak perlu panik. Kamu masih bisa membuat es kopyor KW yang memiliki rasa yang tak beda jauh dari aslinya.
Berikut bahan-bahan untuk membuat Es Kopyor KW :
1 bungkus nutrijel kelapa muda
1 bungkus santan kara 65 ml
1 sachet SKM
Secukupnya Gula pasir
700 ml air (boleh diganti air kelapa)
Secukupnya sirup cocopandan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/es-susu-kurma.jpg)