Liga Italia

Babak Pertama Liga Italia Empoli vs Napoli, Baru 28 Menit Pertandingan Sudah Skor 0-2

Empoli bertanding menghadapi Napoli dalam lanjutan Liga Italia Serie A, Sabtu (25/2/2023) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Editor: AbdiTumanggor
sofascore
Susunan Pemain Empoli vs Napoli. 

TRIBUN-MEDAN.COM - Babak Pertama Liga Italia Empoli vs Napoli, Baru 28 Menit Pertandingan Sudah Skor 0-2.

Gol bunuh diri yang dilakukan pemain Empoli, Ardian Ismajli, terjadi pada menit ke 17. Skor 0 - 1.

Pada menit ke 28, Napoli menambah skor menjadi 0 - 2. Gol dicetak oleh Victor Osimhen.

Susunan Pemain Empoli vs Napoli.
Susunan Pemain Empoli vs Napoli. (sofascore)

Empoli bertanding menghadapi Napoli dalam lanjutan Liga Italia Serie A, Sabtu (25/2/2023) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB. Link nonton live streaming gratis Empoli vs Napoli bisa di klik tautan yang ada di akhir artikel ini.

Laga antara Empoli vs Napoli dalam lanjutan Liga Italia yang berlangsung Minggu (26/2/2023) dini hari WIB berlangsung di Stadion Castellani, kick-off mulai pukul 00.00 WIB tayang live streaming di beinsports.

Baca juga: SIARAN LANGSUNG Bournemouth vs Man City Liga Inggris, Link Nonton Live Streaming Man City via HP

Pimpinan Klasemen Liga Italia Serie A, Napoli akan menghadapi Empoli pada lanjutan pekan ke-24 Serie A Liga Italia.

Stadion Castellani, yang merupakan markas Empoli seperti memberikan magis yang melumpuhkan Napoli selama ini.

Terbukti, dalam dua kali kunjungan ke sana dalam dua musim terakhir, I Partenopei selalu terjungkal. Musim lalu, mereka sempat unggul dua gol, namun Empoli dengan luar biasa membalas dengan mencetak tiga gol hanya dalam durasi tujuh menit.

Ya, mereka mencetak gol di menit ke-80, 83, dan 87 untuk membalikkan keadaan 2-3. Dua musim lalu, Napoli juga tersungkur di sana dengan skor 2-1. Kini, situasinya berbeda. Napoli di bawah asuhan Luciano Spalletti adalah penguasa Serie A, dengan selisih 15 poin dari Inter Milan dari 23 laga.

Pasukan Napoli pun mendatangi Stadion Castellini dalam pekan ke-24 Serie A, Minggu (26/2) dini hari dengan kepercayaan menggelembung tinggi. Wajar saja, karena mereka membawa rekor sangat meyakinkan dengan menyapu bersih enam laga terakhir di berbagai kompetisi, termasuk juga menggebuk Eintrach Franfurt 0-2 dalam laga terakhir babak 16 besar Liga Champions (22/2).

Ini memang menjadi momen tepat bagi mereka untuk mematahkan kutukan di Stadion Castelini. Terlebih, rentetan kemenangan itu digapai dengan meyakinkan. Empat laga terakhir mereka menang dengan minimal mencetak dua gol, dan tanpa kebobolan alias clean sheet!

Rekor yang sungguh ciamik. Dan itu menjadi periode kedua kalinya Spalletti menorehkan clean sheet di empat laga selama musim ini.

Sebagai tim paling produktif di liga dengan 56 gol, Napoli sudah berada di jalur yang benar untuk membukukan kemenangan pertama mereka di Empoli sejak 2017.

Kehadiran Victor Osimhen menjadi jaminan ketajaman lini depan. Striker Nigeria ini selalu mencetak gol dalam tujuh penampilan terakhirnya di Serie A, untuk mengumpulkan 18 gol yang menjadikannya sebagai topskor sementara.

Tapi Empoli juga kini berbeda. Pasukan Paolo Zanetti ini hanya terpaut dua poin dari Udinese yang berada di urutan kesepuluh.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved