Berita Viral
KKB Minta Barter Pilot Susi Air dengan Uang dan Senjata, tak Ditanggapi TNI-Polri: tak Masuk Akal
Pasalnya, Kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya menawarkan barter antara pilot Susi Air Kapten Philip Mark Mehrtens, dengan senja
TRIBUN-MEDAN.com - Upaya pembebasan Pilot Susi Air Kapten Philip Mark Mehrten tampaknya tidak berjalan mulus.
Pasalnya, Kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya menawarkan barter antara pilot Susi Air Kapten Philip Mark Mehrtens, dengan senjata dan uang.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Ignatius Benny Ady membenarkan penawaran tersebut dari kelompok pimpinan Egianus Kogoya.
"Sempat ada penyampaian demikian (barter pilot Susi Air dengan uang dan senjata)," kata Benny saat dihubungi, Jumat (24/2/2023).
Namun, lanjut Benny, penawaran barter itu ditolak oleh jajaran TNI-Polri, karena tidak masuk akal.
"Namun TNI-Polri tidak tanggapi, hal itu tidak masuk akal," ucapnya.
Sebelumnya, Pangdam XVII Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa menyampaikan perkembangan pencarian pilot Susi Air Kapten Philip Mark Mehrtens, di Mako Lanud Yohanis Kapiyau, Kamis (16/2/2023).
Saleh mengatakan, upaya penyelamatan Kapten Philip terus dilakukan dengan pendekatan dialog alias soft approach, yang dilakukan oleh tokoh-tokoh agama, tokoh masyarakat, dan Pemerintah Daerah Nduga.
Namun demikian, kata dia, mengingat terbatasnya waktu, aparat TNI-Polri punya standar operasi yang harus dijalankan dalam upaya penegakan hukum, agar persoalan tersebut tidak berlarut-larut.
"Saya tidak bisa sampaikan dan ungkapkan waktunya, karena ini suatu hal yang dirahasiakan."
"Tetapi apabila tiba waktunya, maka TNI Polri akan melakukan penegakan hukum secara terukur, terpilih, dan terarah," tegas Saleh dalam keterangan resmi Penerangan Kodam XVII Cenderawasih, Kamis (16/2/2023).
(*/Tribun-Medan.com)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com
| Alasan Vita Amalia ASN Injak Al Quran Mengaku Jadi Korban, Dipecat Tak Dapat Pensiun Gugat ke PTUN |
|
|---|
| SOSOK Irene Sokoy, Ibu Hamil di Papua Meninggal Bersama Bayi di Kandungan Akibat Ditolak 4 RS |
|
|---|
| Awal Mula Ditemukannya Alvaro Kiano, Kerangka Manusia Diduga Sang Bocah, Polisi Lakukan Tes DNA |
|
|---|
| Alvaro Kiano Ditemukan Meninggal, Bocah Sempat Dinyatakan 8 Bulan Hilang, Pelaku Sudah Diamankan |
|
|---|
| Viral Pria Siantar Ngamuk tak Dapat BLT 900 Ribu, Orang Bermobil Dapat, Dinsos Turun Setelah Viral |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Egianus-Kogoya-memastikan-menyandera-Pilot-Susi-Air-Phillip-Marthens.jpg)