Berita Nasional

Kapolri Turun Langsung Pantau Evakuasi Kapolda Jambi, 6 Helikopter Dikerahkan ke TKP

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo diagendakan akan memantau secara langsung proses evakuasi Kapolda Jambi beserta rombongannya.

Editor: Fanry Maulana

TRIBUN-MEDAN.Com, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo diagendakan akan memantau secara langsung proses evakuasi Kapolda Jambi beserta rombongannya.

Kapolri dijadwalkan tiba di Jambi sekitar pukul 14.00 WIB, selain itu Kapolda Sumsel Irjen A. Rachmad Wibowo dan Kapolda Sumbar Irjen Suharyono sudah ada di Jambi.

Dikutip dari Tribunnews.com, Kabid Humas Polda Jambi Kombes Mulia Prianto menuturkan Kapolri akan didampingi dengan sejumlah pejabat utama Polri.

Mulia menjelaskan proses evakuasi kembali dihentikan karena cuaca buruk, hal itu juga dikonfirmasi oleh Kasi Ops Basarnas Jambi, Manca.

Sementara itu tim gabungan yang terdiri dari Brimob, Basarnas dan tim medis sebanyak 30 orang menginap di hutan selama proses evakuasi.

Tim gabungan yang diterjunkan ini berangkat melalui jalur udara menggunakan helikopter dan sebagian lewat jalur darat yang dipimpin oleh Kapolres Kerinci.

Artikel ini tayang di Tribunnews.com : https://www.tribunnews.com/regional/2023/02/21/soal-evakuasi-kapolda-jambi-kapolri-turun-untuk-memantau-hingga-6-helikopter-dikerahkan


Selengkapnya tonton video : 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved