Konser di Medan
Penonton Konser Dewa 19 Dilarang Masuk Kamar Mandi 'Perkara' Presiden Jokowi Datang
Beredar sebuah rekaman video, aksi pengamanan Presiden Joko Widodo yang melarang penonton konser Band Dewa 19 pakai kamar mandi.
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Beredar sebuah rekaman video, aksi pengamanan Presiden Joko Widodo yang melarang penonton konser Band Dewa 19 pakai kamar mandi.
Dari rekaman video yang dilihat oleh Tribun Medan, tampak petugas pengamanan tersebut memakai kemeja putih dan memakai Vita kuning di dada kirinya.
Terlihat, petugas berbadan tegap itu berdiri tepat di depan kamar mandi gedung Pardede Hall, Kota Medan, tempat band Dewa 19 konser.
Menurut Indah perekaman video sekaligus penonton yang duduk di kursi "Republik 2b" ini, saat itu dirinya hendak buang air kecil ke kamar mandi.
Namun, setibanya di depan pintu kamar mandi dirinya dan penonton lainnya langsung diadang dan tidak diizinkan untuk menggunakan kamar mandi.
"Niatnya mau buang air kecil, cuma pas mau sampai di kamar mandi sudah ramai juga orang. Terus di depan itu sudah dihadang, nggak boleh ke kamar mandi katanya," kata Indah kepada Tribun Medan, Minggu (12/2/2023).
Ia menjelaskan, ketika menuju ke kamar mandi penjagaan di lokasi kamar mandi sudah berlapis-lapis dijaga oleh pasukan pengamanan presiden.
"Berlapis-lapis yang jaga mau ke kamar mandi aja, ada puluhan badannya tegap - tegap," sebutnya.
Indah juga menyampaikan kekesalannya atas tindakan pengamanan presiden, yang membatasi kegiatan para penonton di dalam gedung.
"Iya kesalahan juga, akhirnya kami di suruh cari kamar mandi lain," ungkapnya.
Lebih lanjut, dikatakannya padahal ia bersama dengan teman-temannya datang ke konser untuk mencari hiburan.
"Sudah mahal-mahal beli tiket, tapi seperti ini mau ke kamar mandi saja ribet perkara datang presiden," pungkasnya.
(cr11/tribun-medan.com)
| Pamungkas, Utopia, hingga Efek Rumah Kaca Siap Panaskan Panggung Gianta Fest 2025 di Medan |
|
|---|
| Konser Suara Loka Festival 2025 Siap Guncang Medan, Armada dan Jamrud Jadi Line Up Utama |
|
|---|
| D’Masiv Akan Konser di Medan, Cari Band Lokal untuk Tampil Bareng |
|
|---|
| Deretan Konser dan Festival Musik di Medan Sepanjang Agustus 2025, Ada NDX A.K.A hingga Hindia |
|
|---|
| WJP Festival 2025 akan Digelar di Medan, Berikut Harga Tiket dan Tanggalnya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Paspampres-Jokowi_Konser-Dewa-19_.jpg)