Prabowo Nonton Konser Dewa 19
Isi Waktu Luang, Prabowo Subianto Nonton Konser Dewa 19 di JIS
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto isi waktu luang dengan hadir di konser Pesta Rakyat 30 Tahun Dewa 19, di Jakarta International Stadium (JIS).
TRIBUN-MEDAN.COM - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto isi waktu luang dengan hadir di konser Pesta Rakyat 30 Tahun Dewa 19, di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (4/1/2023).
Mengenakan kemeja biru tua, Prabowo melambaikan tangan pada penonton konser yang duduk di bangku tribun.
Sapaannya itu pun disambut riuh para penonton yang hadir.
Pada konser itu, Prabowo duduk di deretan kursi VIP di samping ibu kandung Ahmad Dhani.
Dalam "Pesta Rakyat 30 Tahun Berkarya Dewa 19" di JIS lebih dari 30 lagu dibawakan dari rangkaian album-album terhits Dewa 19.
Konser ini menjadi istimewa lantaran Ahmad Dhani Cs menyuguhkan empat vokalis dan lima drummer.
Hampir seluruh personel yang melewati sepak terjang Dewa 19 hadir menghibur penggemarnya. (*)
| Motif Wanita Muda Tega Habisi Tetangga Sendiri, Korban Dipukul Pakai Balok saat Sujud Sholat Magrib |
|
|---|
| Awal Mula Inara Rusli Dituduh Selingkuh dengan Suami Orang, Istri Sah Beberkan Bukti: Ada CCTV |
|
|---|
| Bocor Isi Chat Inara Rusli dengan Istri Saha Insanul Jihadi, Eks Istri Virgoun Dilaporkan ke Polisi |
|
|---|
| 3 Kejanggalan Kasus Tewasnya Dosen Untag, Alasan Polisi Belum Umumkan Hasil Autopsi Resmi |
|
|---|
| DIDUGA Pelakor, Inara Rusli Disebut Berdalih Tak Tahu Insan Sudah Punya Istri, Kini Bakal Dilaporkan |
|
|---|