Berita Viral
Viral Anak Durhaka Geplak Kepala Ibu Kandunganya yang Sudah Lansia
Viral sebuah video di media sosial seorang pria gemplak kepala wanita yang sudah lanjut usia. Pelaku merupakan anak kandung dari wanita lansia.
TRIBUN-MEDAN.COM - Viral sebuah video di media sosial seorang pria gemplak kepala wanita yang sudah lanjut usia.
Berdasarkan kabar yang beredar, pelaku merupakan anak kandung dari wanita lansia tersebut.
Pemukulan yang dilakukan oleh pria terhadap wanita lansia itu direkam sendiri oleh pelaku.
Video aksi seorang pria yang menggeplak kepala Lansia itu dibagikan oleh akun twitter @areajulid.
"Sing lagi VIRAL nak SBY!! Astagfirullah ada masalah apa sampai IBU kandung di kayak ginikan," tulis pengunggah dalam keterangan video tersebut.
Dalam video berdurasi 5 detik tersebut, tampak seorang pria membentak wanita Lansia yang tengah berjalan ke arahnya.
Wanita tua itu terlihat berjalan dengan pelan, berusaha meraih tembok yang ada di depannya.
Gerakan wanita tua itu tampak semakin lambat dan hati-hati.
"Iki lho iki lho sing nggawe pusing iki lho (ini lho ini lho yang buat pusing ini lho)," ucap pria itu kemudian mengarahkan kamera ke wanita lansia yang ada di depannya.
Tak cukup hanya membentak, pria itu bahkan melayangkan pukulan ke kepala wanita lansia tersebut. Wanita lansia yang menerima pukulan itu pun langsung mengerang kesakitan.
Menanggapi video yang beredar itu, Komnas Perempuan kemudian meminta siapapun yang mengetahui kejadian tersebut untuk melaporkannya ke Komnas Perempuan untuk ditindaklanjuti ke divisi terkait.
Melalui kolom komentar unggahan video tersebut, Komnas Perempuan meminta bagi siapa yang mengetahui kejadian tersebut bisa melaporkannya langsung ke KemenPPPA dengan nomor 129 atau WhatsApp 08111129129.
“Halo Kak, bolehkah diinformasikan secara lengkap tentang kekerasan ini? Saat ini mimin sudah teruskan ke divisi terkait, jika ada infonya lebih lengkap bisa DM/Mention Komnas Perempuan ya," tulis Komnas Perempuan pada kolom komentar unggahan itu.
"KtP terhadap lansia bisa juga langsung dilaporkan ke KemenPPPA di no 129/WA 08111129129,” lanjutnya.
Berdasarkan keterangan yang beredar, kejadian pemukulan terhadap ibu kandung tersebut terjadi di Surabaya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Viral-Anak-Durhaka-Geplak-Kepala-Ibu-Kandunganya-yang-Sudah-Lansia.jpg)