Berita Nasional
Perintah Tegas Panglima Yudo Tertibkan Mobil Pakai Pelat Dinas TNI : Kalau Susah Kandangkan Mobilnya
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono memerintahkan POM TNI untuk menertibkan mobil-mobil berpelat dinas TNI yang disalahgunakan belakangan ini.
TRIBUN-MEDAN.Com, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono memerintahkan POM TNI untuk menertibkan mobil-mobil berpelat dinas TNI yang disalahgunakan belakangan ini.
Yudo mengakui, penggunaan mobil-mobil dinas TNI memang perlu pengawasan yang lebih ketat.
Dikutip dari Kompas.com, Panglima Yudo menuturkan tidak semua mobil-mobil dinas TNI digunakan oleh TNI.
Kasus terbaru yang viral di publik, ada sebuah video yang memperlihatkan mobil dinas TNI mengisi BBM di salah satu SPBU.
Dalam video itu, terlihat pelat mobil dinas diganti dengan pelat hitam sebelum pengisian BBM.
Kepala Penerangan Pusat Kesenjataan Kaveleri Mayor Kav. Wahyu Nurdin membenarkan peristiwa tersebut.
Wahyu mengatakan mobil dinas itu dikendarai oleh Yonatan William anak dari Mayjen TNI (Purn) Mindarto.
Wahyu mengatakan, anak dari Mindarto itu tidak mengerti aturan bahwa mobil dinas tak diperbolehkan mengisi BBM bersubsidi, dalam hal ini Pertalite.
Pelat Dinas TNI AD itupun sudah diserahkan ke Pomdam III/Siliwangi.
Artikel ini tayang di Kompas.com : https://nasional.kompas.com/read/2023/01/24/20491051/panglima-tak-semua-tni-pakai-pelat-dinas-kita-tertibkan-lagi-kalau-susah
Selengkapnya tonton video :
| RESMI Daftar Mobil dan Motor Dilarang Isi Pertalite di SPBU, Berikut Kendaraan yang Diperbolehkan |
|
|---|
| Fakta-fakta Konflik PBNU, Gus Yahya Pernah Bertemu Netanyahu, Mengaku Datang Demi Palestina |
|
|---|
| Profil Gus Yahya, Juru Bicara Gusdur yang Mulai Didesak Mundur dari Jabatan Ketua PBNU |
|
|---|
| Fakta Seputar Polemik Lift Kaca Pantai Kelingking Senilai Rp 60 M yang Bakal Dibongkar Gubernur Bali |
|
|---|
| Hasan Nasbi Bela Jokowi Kasus Ijazah, Pidanakan Roy Suryo cs Demi Jaga Nama Baik: Yakin Bisa Menang |
|
|---|