Piala Liga Inggris

LIVE Streaming Notthingham Vs Manchester United, Antony Tampil Kurang Memuaskan, Ten Hag Membela

Setan Merah akan bertamu ke markas Nottingham Forest, Stadion City Ground, Kamis (26/1/2023) pukul 03.00 WIB.

Lindsey Parbnaby/AFP
Manchester United akan melawan Notthingham Forest pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris atau Carabao Cup, Kamis (26/1/2023) dini hari WIB nanti. 

TRIBUN-MEDAN.com - Manchester United akan melawan Notthingham Forest pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris atau Carabao Cup, Kamis (26/1/2023) dini hari WIB nanti.

Setan Merah akan bertamu ke markas Nottingham Forest, Stadion City Ground, Kamis (26/1/2023) pukul 03.00 WIB.

Keseruan laga Notthingham vs Manchester United ini tak tayang di SCTV tapi live streaming TV Online Mola TV.

Link nonton live streaming Notthingham vs Ma United bisa diakses di akhir artikel ini.

Pelatih Manchester United, Erik Ten Hag, memberi pembelaan kepada Antony.

Meskipun dianggap tampil kurang memuaskan sejak didatangkan pada awal musim ini, Antony dipercaya Erik ten Hag telah memberikan banyak kontribusi untuk Manchester United.

Antony yang didaratkan dari Ajax Amsterdam dengan mahar Rp1.651 miliar telah mencetak tujuh gol dan dua assist dari 22 laga di semua ajang kompetisi.

Baca juga: PREDIKSI Notthingham Vs Man United Semifinal Piala Liga Inggris, Tekad Ten Hag Incar Trofi Perdana

Gelandang Manchester United asal Brasil, Antony, merayakan setelah mencetak gol pembuka pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Arsenal di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 4 September 2022.
Gelandang Manchester United asal Brasil, Antony, merayakan setelah mencetak gol pembuka pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Arsenal di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 4 September 2022. (Oli Scarff/AFP)

Menurut Ten Hag, Antony punya kemampuan memberikan keseimbangan dalam tim dengan ikut membantu pertahanan di sisi kanan Manchester United.

Baginya, Setan Merah tampil lebih baik ketika pemain asal Brasil itu terlibat dalam pertandingan.

"Saat dia bermain, tim menang. Itu sudah memberi pesan seberapa baik dia tampil," kata Ten Hag dikutip dari situs resmi Man United.

"Dia bisa berbuat lebih baik, saya melihat ruang untuk perbaikan."

"Misalnya, dan saya pikir Anda juga tahu ini, kami ingin dia [bermain] lebih direct dan lebih terlibat."

"Tapi, seperti yang saya katakan, tim tampil lebih baik jika dia bermain di lapangan," jelasnya.

Baca juga: JAM TAYANG Live Streaming Notthingham Vs Man United Malam Ini, Erik ten Hag Minta Pemain Move On

Pelatih asal Belanda itu kemudian menerangkan bagaimana pengaruh Antony pada awal-awal pertandingannya untuk Setan Merah.

Saat itu, pemain berusia 22 tahun tersebut sukses mencetak tiga gol dalam tiga laga.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved