Liga 1 Indonesia

BERITA PERSIB: Luis Milla Ngotot Curi Poin di Kandang Lawan, Head to Head Madura United vs Persib

Jadwal Liga 1 hari ini Persib Bandung akan melakoni laga melawan Madura United. Persib Bandung membidik poin penuh

Editor: Salomo Tarigan
Dok/ist/Persib
Pelatih Persib Bandung Luis Milla 

- Liga 1:  Madura United vs Persib

TRIBUN-MEDAN.com - Jadwal Liga 1 hari ini Persib Bandung akan melakoni laga melawan Madura United.

Persib Bandung membidik poin penuh saat melawat ke markas Madura United dalam laga pekan ke-19 Liga 1 2022/23.

Duel itu itu akan tersaji di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jawa Timur, Jumat (20/1/2023), pukul 18.30 WIB.

Pertandingan ini merupakan laga perdana Pangeran Biru - julukan Persib, di putaran kedua setelah kontra Bhayangkara FC ditunda.

Pelatih Persib, Luis Milla, tak menampik bahwa Pangeran Biru - julukan Persib, akan kesulitan mencuri poin di kandang lawan.

Kendati demikian, hal itu wajib didobrak demi melanjutkan tren positif Persib dengan 10 laga terakhir tanpa kekalahan.

Karena itu, pelatih berkebangsaan Spanyol itu pun meminta agar semua pemain tetap fokus di laga hari ini.

“Ini pertandingan yang penting bagi kami. Kita tahu Madura sekarang berada di Empat Besar klasemen. Mereka memiliki perpaduan komposisi pemain asing dan lokal yang cukup baik,” ujar Milla.

“Tapi, kami ingin melanjutkan tren positif sekarang ini. Kami datang ke sini dengan rasa percaya diri menjalani pertandingan besok. Kami sudah mempersiapkan diri dengan maksimal selama sepekan ini,” tegasnya.

Baca juga: KLASEMEN LIGA 1: Persija Gagal Geser Posisi PSM di Puncak Klasemen, Persik Kediri - Persis Menang

Bicara soal permainan Madura United, mantan pelatih Timnas Indonesia itu mengaku waspada dengan permainan dari anak didik Fabio Lefundes.

Luis Milla nampaknya sudah paham dengan ciri khas permainan Laskar Sape Kerrab - julukan Madura United, yang melakukan transisi dengan cepat dan merepotkan.

"Kami melihat secara detail bagaimana Madura United adalah sebuah tim yang punya transisi cepat dari sayap," kata pelatih berusia 56 tahun itu.

"Tentunya, kami akan berusaha mengantisipasi hal itu. Mereka juga kadang memainkan bola dari tengah dan melakukan umpan terobosan ke depan," sambung Milla.

Head to head Madura United vs Persib Bandung

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved