Berita Seleb

Fans Ferdy Sambo Menggila, Nekat Terobos Sidang Demi Peluk Idola, Syarifah: Aku Sayang Banget!

Syarifah Ima, fans Ferdy Sambo beberapa waktu lalu sempat menghebohkan publik lewat aksi nekatnya yang menerobos persidangan

TRIBUN-MEDAN.COM - Syarifah Ima, fans Ferdy Sambo beberapa waktu lalu sempat menghebohkan publik lewat aksi nekatnya yang menerobos persidangan demi bertemu sang idola.

Kini ia kembali berulah dengan datang disidang tuntutan mantan Kadiv Propam Polri itu atas kasus pembunuhan berencana Brigadir Novriansyah Yosua Hutabarat pada Selasa (17/1/2023).

Ia kembali nekat menerobos masuk ke pengadilan saat Ferdy Sambo akan memasuki ruang sidang.

Fans Ferdy Sambo itu mengaku bahwa dirinya menyayangi suami Putri.

Setibanya Ferdy Sambo, Syarifah langsung menerobos pasukan Brimob yang mengamankan jalannya Sambo ke ruang sidang.

Melihat hal itu, pihak kepolisian langsung menghalau dan mengamankan Syarifah.

Lalu, wanita itu pun diminta keluar dari ruang persidangan oleh Wakil Kepala Polisi Sektor (Wakapolsek) Pasar Minggu, AKP Srimulat.

Saat diminta keluar, Syarifah juga sempat menolak dan meneriakan dukungannya kepada Ferdy Sambo.

Dalam kesempatan itu, Syarifah menjelaskan maksud kedatangannya hanya untuk memberikan semangat dukungan kepada Sambo.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved