Berita Seleb
Bunda Corla Syok Lihat Wajah Barunya Usai Operasi Plastik: Kok Jadi Gini Mukaku?
Bunda Corla diketahui baru saja menjalankan operasi plastik hingga membuat mata, hidung sampai atas bibir menjadi bengkak.
TRIBUN-MEDAN.com - Bunda Corla diketahui baru saja menjalankan operasi plastik hingga membuat mata, hidung sampai atas bibir menjadi bengkak.
Bunda Corla sendiri mengaku kaget dengan kondisi wajahnya, ia kemudian meminta doa agar ia cepat sembuh dan segera ke Indonesia.
"Diiaammmm…tuk abi dn ayah sersan doakan cepat pulih biar cepat ke Indonesia.." tulis Bunda Corla di Instagram belum lama ini.
Dalam video singkat yang diposting sebelumnya, Bunda Corla menunjukkan wajahnya dibaluti perban.
Bunda Corla pun mengaku penasaran dengan wajahnya, sehingga melepas perban tersebut.
Ia tak sabar melihat hasil operasi plastik di wajahnya.
"Kok jadi gini mukaku? Ini mukaku? Tanganku lebih cepat dari dokternyaa, kupretelin perbannya sangking penasaran.." tulis Bunda Corla dalam unggahannya di Instagram, dikutip pada Jumat, 13 Januari 2023.
Postingan itu pun langsung ramai di banjiri komentar warganet.
Tak sedikit yang merasa kecewa karena Bunda Corla menempuh cara operasi plastik untuk mempercantik dirinya.
Mereka menaruh kekecewaan lantaran lebih suka wajah Bunda Corla yang apa adanya.
"Di operasi. katanya dulu nggk mau di operasi. nggk mau merubah ciptaan tuhan," komentar @_malinmudo.
"Padahal aslinya lebih menarik lho bun,, wajah asli bunda daya tarik tersendirii," ujar @liza_komex.
"Yah bun jangan tergoda sama op op. Natural juga udah menarik," ujar @ikokiiput.
"Aku pikir dia tak kan seperti yg lain..ternyata sama klau sudah familiar...ya sudah sorry good bya," ujar @diankrisna436.
"Sebelum ada uang .. gak akan oplas dan ubah yg sdh diberi Tuhan hrs bersyukur.. ada uang langsung cus oplas seluruh wajah. manusia.. manusia…" ungkap @enso333.
| PROFESI Mentereng Rully Anggi Suami Boiyen, Maharnya Emas 15 Gram dan Uang Rp110.002.025 |
|
|---|
| Erika Carlina Ternyata Maksa Minta Dinikahi Bravy, Kini Diselingkuhi Usai Dilamar di Atas Panggung |
|
|---|
| Cerita Andika Kangen Band Ditangkap Lagi Melinting Ganja, Sebut Kru Ternyata Intel BNN |
|
|---|
| VIRAL Potret Mesra Deddy Corbuzier dan Riyuka Bunga Usai Digugat Cerai, Sabrina: Semoga Samawa Yah |
|
|---|
| Reaksi Raisa saat Hotman Paris Serius Ingin Jadikan Sang Penyanyi Sebagai Aspri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Bunda-Corla-pamer-wajah-baru-usai-oplas.jpg)