Liga Inggris
Malam Buruk Pelatih Pep Guardiola setelah Manchester City Gugur di Piala Liga Inggris
Pep Guardiola menyebut momen kekalahan Manchester City dari tuan rumah Southampton pada ajang Piala Liga Inggris sebagai malam yang buruk.
"Mereka lebih baik. Kami mengalami malam yang buruk dan tidak bermain bagus," imbuh Guardiola.
Mantan pembesut Barcelona dan Bayern Muenchen itu mengungkapkan, permainan Man City sudah buruk sejak awal.
"Kami tidak bereaksi bagus terhadap awal yang buruk. Kami tidak bermain baik untuk memenangi laga. Saya tidak berbicara soal titel, yang layak mereka (suporter) dapatkan," tutur Guardiola.
Pada pertandingan perempat final Piala Liga Inggris lainnya, Nottingham Forest menang via adu penalti 4-3 (1-1) atas Wolves.
Nottingham pun menemani Southampton ke semifinal, menyusula Manchester United dan Newcastle United.
Hasil undian semifinal Piala Liga Inggris 2022-2023 menyajikan duel Nottingham vs Man United dan Southampton vs Newcastle.
Laga-laga semifinal Piala Liga Inggris atau Carabao Cup tersebut bakal digelar dua leg pada 25 Januari dan 1 Februari mendatang.
(*/tribun-medan.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Man City Gugur di Piala Liga Inggris: Malam Buruk Guardiola di Rumah Orang-orang Suci"
| Liga Inggris Manchester United vs Everton Malam Ini Bakal Sengit, Berikut Klasemen saat Ini |
|
|---|
| Klasemen Terkini Liga Inggris, Ucai Arsenal dan Chelsea Menang, Man City Merana Dikalahkan Newcastle |
|
|---|
| Jadwal Liga Inggris Liverpool vs Nottingham, Posisi Klasemen Liga Inggris saat Ini |
|
|---|
| Liga Inggris Arsenal vs Tottenham Duel Panas Pekan Ini, Berikut Posisi Klasemen Saat Ini |
|
|---|
| SAHAM Oxford United Kini Dikuasai Erick Thohir, Media Lokal Minta Dibelikan Pemain Baru |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/pep-guardiola2.jpg)