Sidang Ferdy Sambo

Mahkamah Agung Periksa Wahyu Iman Santoso, Hakim yang Pimpin Sidang Ferdy Sambo Buntut Video Viral

Wahyu Iman Santoso, hakim yang memimpin sidang perkara pembunuhan Yosua Hutabarat bakal diperiksa Mahkamah Agung. 

HO
Wahyu Iman Santoso, Ketua Majelis Hakim di sidang perkara pembunuhan Yosua Hutabarat diterpa isu miring.  

TRIBUN-MEDAN.com - Wahyu Iman Santoso, hakim yang memimpin sidang perkara pembunuhan Yosua Hutabarat bakal diperiksa Mahkamah Agung. 

Wahyu diperiksa buntut video curhatnya dengan wanita viral di media sosial. Wahyu curhat dengan wanita tentang proses sidang perkara pembunuhan Yosua. 

Dalam video itu, Wahyu mengaku geram dengan sikap Ferdy Sambo yang tak mau mengaku ikut menembak Yosua Hutabarat. 

Dalam video yang beredar, orang yang diduga Wahyu Iman Santoso mengenakan baju batik, celana abu-abu, dan sepatu hitam.

Orang yang diduga Wahyu Iman Santoso itu menceritakan soal terdakwa pembunuhan berencana terhadap Brigadir J, Ferdy Sambo.

Pria dalam video itu terlihat sedang berdiskusi dengan seorang perempuan di depannya.

“Bukan, masalahnya dia enggak masuk akal banget dia nembak pakai pistol Yosua."

"Tapi enggak apa-apa, sah-sah saja."

"Saya enggak akan pressure dia harus ngaku, saya enggak butuh pengakuan,” ujar pria yang diduga Hakim Wahyu, dikutip dari Kompas.com.

Selain itu, pria yang diduga Hakim Wahyu mengaku tidak membutuhkan pengakuan dari Ferdy Sambo.

"Saya enggak butuh pengakuan."

"Kita bisa menilai sendiri."

"Silakan saja saya bilang mau buat kayak begitu."

"Kemarin sebenarnya mulut saya sudah gatel, tapi saya diemin saja," ucap pria yang diduga Hakim Wahyu tersebut.

Hakim Ketua Wahyu Iman Santoso saat mengecek rumah dinas Ferdy Sambo
Hakim Ketua Wahyu Iman Santoso saat mengecek rumah dinas Ferdy Sambo, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Rabu (4/1/2023). Buntut dari video viral diduga dirinya, Hakim Wahyu Iman Santoso akan diperiksa oleh Mahkamah Agung (MA).

Respons Mahkamah Agung

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved