Mulai Terungkap Motif Kasus Mutilasi di Bekasi, Kini Pakaian Wanita Jadi Petunjuk
Ini ditemukan dalam 2 boks kontainer plastik di rumah kontrakan yang dihuni oleh pria berinisial MEL (34) hingga kini belum diketahui secara pasti.
TRIBUN-MEDAN.com - Mulai terungkap motif kasus mengerikan mutilasi di Bekasi. Pakaian wanita kini jadi petunjuk.
Kasus mutilasi di Bekasi bikin heboh warga. Ada potongan tubuh wanita misterius.
Ini ditemukan dalam 2 boks kontainer plastik di rumah kontrakan yang dihuni oleh pria berinisial MEL (34) hingga kini belum diketahui secara pasti.
Kendati demikian, polisi telah menemukan identitas seorang wanita diduga korban di rumah kontrakan yang berlokasi di Kampung Buaran, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat tersebut.
"Ditemukan identitas diduga korban," kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi kepada wartawan, Minggu (1/1/2023).
Namun, hal hingga kini polisi masih memastikan dan mencocokan identitas yang ditemukan tersebut dengan DNA korban.
Di sisi lain, meski terduga pelaku mutilasi berinisial MEL sudah diamankan oleh polisi, namun statusnya kini belum ditetapkan sebagai tersangka.
"Iya ini masih dalam pemeriksaan. Nanti setelah ini kita cek, saya belum tandatangan penetapan tersangka," kata Kombes Hengki Haryadi.
Polisi juga masih menggali motif pelaku yang nekat membunuh dan memutilasi korban hingga beberapa bagian.
"Kita harus berdasarkan alat bukti sehingga bisa tentukan apa motif, siapa tersangka, kemudian siapa korban," kata dia
Tak hanya itu, bahkan juga masih memastikan jumlah korban mutilasi yang diduga dilakukan oleh pelaku MEL.
"Apakah hanya ini korban dan lain sebagainya kita masih pendalaman sampai sekarang," ujar dia
Disisi lain, tetangga yang tinggal berdekatan dengan pelaku mengatakan, jika pelaku ditangkap polisi bersama teman wanitanya.
"(Pelaku ditangkap) dengan teman wanitanya," kata Dian Ardiansyah
Dian mengungkapkan, polisi juga mengamankan pakaian pelaku dan teman wanitanya sebagai barang bukti.
mutilasi
Tribun-medan.com
Mulai Terungkap Motif Kasus Mutilasi di Bekasi
Identitas Wanita Korban Mutilasi di Bekasi
| KRONOLOGI Alex Iskandar Ayah Tiri Bunuh Alvaro Akhiri Hidup, Permisi ke Toilet Alasan Sudah Ngompol |
|
|---|
| MOMEN Alex Iskandar Akhiri Hidup Setelah Akui Bunuh Anak Tirinya Alvaro, Akui Perbuatan ke Polisi |
|
|---|
| KELAKUAN NAF Setelah Bunuh Janda Tua Gegara Ditagih Utang, Posting di Kafe, Dikenal Suka Foya-Foya |
|
|---|
| POLISI Sita Pakaian AKBP Basuki dan Levi di Kos, Barang Bukti Ungkap Penyebab Kematian Dosen Untag |
|
|---|
| KASUS KEMATIAN Bocah RAF Diduga Dianiaya Ibu Tiri, Ayah Sebut Jatuh Kamar Mandi, Ibu Kandung Curiga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Ecky-Listiantho_Mutilasi_.jpg)