Berita Medan

Korban Tawuran di Belawan ini Tak Sadarkan Diri, Anak Panah Menancap Dikeningnya 

Seorang pria yang diduga terlibat tawuran di kawasan Belawan, terkena panah dibagian keningnya dan kritis.

HO/Tribun Medan
Tampang korban diduga terlibat tawuran di Belawan, terbaring di rumah sakit dalam keadaan tidak sadarkan diri dan anak panah menancap di keningnya.   

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Seorang pria yang diduga terlibat tawuran di kawasan Belawan, terkena panah dibagian keningnya dan kritis.

Foto pria tersebut pun beredar di media sosial Facebook, yang dibagikan oleh pemilik akun bernama T Bahrumsyah, pada Selasa (27/12/2022) sekira lima jam yang lalu.

Baca juga: Tawuran Warga di Belawan Diduga Akibat Saling Ejek, Kapolsek: Saya Harap Warga Sadarlah

Dari amatan Tribun-medan, tampak pria tersebut tidak sadarkan diri dan dibagian keningnya tertancap anak panah besi.

Dalam keterangan yang ditulis oleh pemilik akun, pria tersebut merupakan korban dari tawuran yang terjadi, pada Senin (26/12/2022) kemarin.

Ia menuliskan bahwa, korban bernama Ananda Ary Syaputra merupakan warga Lingkungan XV Belawan Bahagia.

"Korban dampak tawuran terus berjatuhan, tadi malam menimpa Ananda Ary Syaputra," tulisnya.

T Bahrumsyah menjelaskan, bahwa saat ini pria tersebut sempat dilarikan ke rumah sakit Pringadi Medan dan selanjutnya dirujuk ke Rumah Sakit Adam Malik.

Baca juga: Kasat Reskrim Belawan Sempat Letuskan Senjata Karena Jadi Sasaran Pelemparan Batu saat Tawuran

"Akibat tembakan anak panah yang sangat dalam," ungkapnya

Sementara itu, ketika dikonfirmasi oleh Tribun-Medan, Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan, AKP Rudy Syahputra belum memberikan komentar.

(cr11/tribun-medan.com)

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved